Sukses

Food

Tips Menggoreng Ikan Agar Tidak Lengket di Wajan

Fimela.com, Jakarta Ikan menjadi salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai masakan. Ini juga memiliki nutrisi terbaik seperti halnya sumber protein hewani. Ikan juga sebagai makanan yang enak dan menggugah selera. Sayangnya, dalam proses memasak ikan terutama menggoreng, ini membutuhkan teknik tersendiri. Tujuannya agar ikan tidak lengket dan hancur saat digoreng.

Menggoreng ikan adalah salah satu cara memasak yang populer karena menghasilkan tekstur yang renyah di luar dan lembut di dalam. Namun, salah satu tantangan yang sering dihadapi adalah ikan yang lengket di wajan. Bagaimana kiranya tips menggoreng ikan yang tak lengket di wajan? Coba simak baik-baik tipsnya di bawah ini. 

 

Tips Menggoreng Ikan

  • Pilih Wajan yang Tepat

Gunakan wajan anti lengket atau wajan stainless steel berkualitas tinggi. Wajan besi cor juga bisa menjadi pilihan yang baik karena mampu mendistribusikan panas secara merata. Usahakan juga agar wajan benar-benar bersih dari sisa makanan lain. 

  • Panaskan Wajan dengan Benar

Sebelum menambahkan minyak, pastikan wajan sudah benar-benar panas. Kamu bisa mengetesnya dengan meneteskan sedikit air, jika air langsung menguap, berarti wajan sudah cukup panas.

  • Gunakan Minyak yang Cukup

Jangan pelit menggunakan minyak saat menggoreng ikan atau sejenisnua. Pastikan minyak cukup untuk melapisi seluruh permukaan wajan. Minyak yang cukup akan membantu ikan tidak lengket dan memberikan hasil yang lebih renyah.

  • Keringkan Ikan Sebelum Digoreng

Pastikan ikan sudah benar-benar kering sebelum digoreng. Gunakan tisu dapur untuk menyerap kelebihan air. Ikan yang basah cenderung lebih mudah lengket. Ini juga rentan membuat ikan hancur. 

  • Jangan Terburu-buru Membalik Ikan

Biarkan ikan matang di satu sisi sebelum membaliknya. Jika kamu mencoba membalik ikan terlalu cepat, ikan bisa hancur dan lengket. Tunggu hingga bagian bawah ikan berwarna kecokelatan dan mudah terlepas dari wajan. Membalik ikan saat digoreng cukup sesekali saja. 

  • Gunakan Api Sedang

Menggoreng dengan api yang terlalu besar bisa membuat ikan cepat gosong di luar tetapi masih mentah di dalam. Gunakan api sedang untuk memastikan ikan matang merata. I

  • Tambahkan Sedikit Tepung

Melapisi ikan dengan sedikit tepung sebelum digoreng bisa membantu mengurangi risiko ikan lengket. Tepung akan menyerap kelembaban dan membentuk lapisan pelindung antara ikan dan wajan.

  • Hindari Overcrowd

Jangan terlalu banyak memasukkan ikan ke dalam wajan sekaligus. Beri ruang agar panas bisa merata dan ikan tidak saling menempel saat digoreng. Ikan yang saling menempel sangat rentan menyebabkan ikan lengket dan hancur. 

Itulah sekian tips menggoreng ikan agar tidak lengket atau hancur. Dengan menerapkan tips-tips di atas, diharapkan kamu bisa menggoreng ikan dengan hasil yang lebih baik dan mengurangi risiko ikan lengket di wajan. Selain memgurangi risiko ikan lengket, tips di atas memungkinkanmu mendapatkan ikan yang tak meledak atau meletup-letup saat proses penggorengan.

Semoga informasi ini bermanfaat. 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading