Sukses

Food

Resep Nasi Porang Tumis Ayam Buncis Rendah Kalori

0(0)

Waktu Pembuatan20 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Menjalankan program diet atau menerapkan hidup sehat memang sudah menjadi gaya hidup baru belakangan ini. Tidak sedikit orang mengubah kebiasaan makan nasi putih menjadi nasi porang karena lebih sehat. Kandungan nasi porang yang tinggi serat, rendah kalori dan tentunya endah kolesterol menjadikan nasi dari umbi-umbian ini pilihan yang efektif untuk mendukung penurunan berat badan sekaligus penurunan kolesterol dalam tubuh. Jika ingin mencoba membuat menu nasi porang dengan tumisan daging ayam buncis, ini dia cara membuatnya di rumah.

Bahan:

  • 80 gram nasi porang
  • 100 gram daging dada ayam
  • 4 buah buncis
  • 4 buah tomat ceri (optional)
  • 2 siung bawang putih
  • 1/4 buah bawang bombai
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm minyak goreng
  • gula, garam dan lada bubuk secukupnya
  • air secukupnya

Cara Membuat:

  1. Cuci dada ayam, potong-potong dadu. 
  2. Potong-potong buncis, iris tipis bawang bombai dan bawang putih. 
  3. Panaskan 1 sdm minyak, tumis dada ayam hingga matang.
  4. Masukkan bawang bombai dan bawang putih, lanjutkan menumis hingga matang.
  5. Masukkan buncis, tuang air secukupnya. Masak hingga buncis empuk.
  6. Masukkan saus tiram, garam, lada bubuk, aduk rata dan lanjutkan hingga airnya habis, angkat.

Siapkan nasi porang di piring, sajikan dengan tumis daging ayam buncis dan lengkapi dengan tomat ceri sebagai penyegar.

#Unlocking The Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading