Sukses

Food

Resep Terong Panggang Bumbu Bawang Rendah Kolesterol

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Jika ingin menikmati terong rendah kalori dan cocok dikonsumsi penderita kolestrol maupun asam urat, sepertinya menu ini boleh dicoba. Tidak butuh banyak minyak dan bahan-bahannya sederhana, tapi tetap dijamin enak jika disantap dengan nasi hangat. Ini dia cara membuat resep terong panggang bumbu bawang pedas yang gurih dan nikmat.

Bahan:

  • 2 buah terong ungu
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdm saus tiram
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdm minyak
  • garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong-potong terong, rendam sebentar dengan air garam.
  2. Olesi teflon dengan minyak lalu panggang teorng hingga matang empuk.
  3. Jika ingin lebih cepat matang dan tidak ingin terlalu gosong, tuang sedikit air, lalu tutup teflonnya. 
  4. Jika terong sudah matang, angkat.
  5. Cincang bawang putih. Beri 1 sdt minyak pada teflon, tumis bawang hingga matang.
  6. Masukkan saus tiram, garam, lada, kaldu bubuk dan sedikit air. Angkat.

Sajikan terong panggang dengan bumbu bawang pedas.

#Unlocking The Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading