Sukses

Food

Tanpa Pakai Margarin, Begini Cara Masak Telur Ceplok Agar Lembut

Fimela.com, Jakarta Meskipun kelihatannya sederhana, banyak orang menyukai hidangan telur mata sapi. Selain mudah disiapkan, telur mata sapi menjadi salah satu sumber protein lezat yang nikmat disantap hanya dengan nasi hangat dan kecap manis.

Ada dua jenis telur mata sapi, yaitu yang renyah dan yang lembut. Untuk penggemar telur mata sapi dengan tekstur basah dan lembut, dapat mencoba metode dari akun Instagram @ummubalqisaura.

Dengan menggunakan sedikit minyak, telur mata sapi yang dimasak dengan cara ini bisa dikatakan lebih rendah kalori. Penasaran dengan caranya? Berikut adalah langkah-langkahnya, dirangkum pada Rabu (19/6/2024).

Pecahkan Telur di Wadah Terpisah

Langkah awal, pecahkan telur ke dalam wadah atau mangkuk yang berbeda, lalu tambahkan garam dan merica atau bumbu sesuai keinginan.

Panaskan Wajan

Selanjutnya, panaskan wajan dengan sedikit minyak untuk melapisi permukaannya sehingga tidak mudah terbakar.

Goreng Telur

Setelah wajan cukup panas, tambahkan telur yang telah dipecahkan sebelumnya ke dalam wajan. Masak telur sampai mencapai tingkat kematangan yang diinginkan.

Tambahkan Air

Setelah memasukkan telur ke dalam wajan, tambahkan 2-3 sendok makan air. Alternatif lain untuk memastikan telur ceplok memiliki rasa yang merata, adalah dengan mencampurkan bumbu ke dalam air tersebut.

Telur Ceplok Siap Disantap

Telur ceplok yang lembut dengan kalori yang rendah akhirnya siap disajikan. Perlu diingat, jika ingin membuat telur ceplok setengah matang, sebaiknya gunakan telur omega untuk mencegah kontaminasi bakteri salmonella. Selamat mencoba!

Beberapa Pertanyaan Warganet Seputar Telur

Apakah Menggoreng Telur Mengurangi Protein?

Walaupun memasak telur mengubah struktur proteinnya, kandungan protein dalam telur tidak banyak berubah. Jadi, jumlah protein dalam telur yang dimasak hampir setara dengan telur mentah.

Berapa Kalori 4 Butir Telur Rebus?

Mengkonsumsi empat butir telur sehari dapat memberikan hampir 20 gram protein serta sejumlah vitamin dan mineral penting. Dengan hanya 70 kalori per butir, telur juga mengandung delapan nutrisi penting yang kaya manfaat.

Apa Saja Manfaat dari Telur?

Telur kaya akan protein, yang sangat penting bagi kesehatan sel, otot, otak, dan peredaran darah. Selain itu, protein telur juga mendukung metabolisme, menghasilkan energi, mempercepat penyembuhan luka, dan mengatur pembentukan hormon. Tidak hanya itu, telur juga mengandung berbagai vitamin dan mineral yang bermanfaat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading