Sukses

Food

5 Resep Mudah Jajanan Manis Pasar yang Menggugah Selera dan Cocok jadi Camilan

0(0)

Waktu Pembuatan00 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Jajanan pasar banyak digemari berbagai kalangan karena rasanya yang unik dan keberagaman jenis yang ada. Kamu pasti tidak asing dengan beberapa menu dibawah ini. Banyak jajanan pasar yang nikmat dan mudah dibuat loh.

Walaupun zaman sudah semakin maju dan terdapat beraneka jenis olahan makanan. Jajanan pasar tetap mendapatkan posisi tersendiri di hati dan lidah penikmatnya. Cita rasa otentik yang dimiliki jajanan pasar terkadang membuat kerinduan tersendiri.

Tidak perlu lagi sulit-sulit mencari jajanan pasar di luar sana. Kini Sahabat Fimela dapat membuat jajanan pasar sendiri di rumah. Tentu dengan bahan dan langkah yang mudah. Simak 5 resep jajanan pasar manis selengkapnya di sini:

1. Resep Nagasari

Bahan Ketan:

  • 250 gram beras ketan.
  • 250 ml air.

Bahan Isian:

  • 4 buah pisang raja (pisang kepok), potong-potong atau haluskan.
  • 200 ml santan kelapa kental.
  • 50 gram gula pasir.
  • 1/4 sendok teh garam.

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama, rendam beras ketan selama 2 jam lalu tiriskan dari air rendaman. 
  2. Kemudian kukus ketan yang sudah direndam hingga matang dan kenyak. 
  3. Lalu untuk bagian isian, campur santan kelapa, gula pasir, dan garam dalam panci. Panaskan di atas api dan aduk hingga semuanya larut dan mengental. 
  4. Ambil selembar daun pisang, tambahkan sejumput ketan diatasnya dan tambahkan isian pisang pada bagian tengah. 
  5. Tutup isian dengan lapisan ketan lagi, lalu lipat daun pisang membentuk bungkusan yang rapat. 
  6. Ulangi proses ini hingga semua adonan ketan dan isian habis. 
  7. Kukus nagasari selama 40 menit atau hingga matang. 
  8. Jika sudah matang, angkat nagasari dari kukusan dan biarkan dingin sebelum disajikan.

2. Resep Kue Cubit

Bahan:

  • 90 gram gula
  • 2 butir telur ukuran sedang
  • 100 gram tepung terigu
  • ½ sdt baking powder
  • ½  sdt baking soda
  • 100 gram margarin
  • ½  sdt vanili bubuk
  • Sejumput garam
  • Meses untuk topping
  • 100 ml susu cair

Cara Membuat:

  1. Mixer gula dan telur sampai lembut sedikit mengembang.
  2. Campurkan terigu secara bertahap, aduk rata kemudian tambah baking soda, baking powder dan vanili lalu aduk lagi. Tambahkan margarin yang sudah dicairkan dan susu. Aduk sampai rata.
  3. Panaskan loyang dengan api kecil sambil di olesi margarin. Setelah panas, masukkan adonan kemudian beri topping. Jika sudah matang angkat dengan tusuk gigi.

3. Resep Bolu Kukus Gula Merah

Bahan:

  • 120 ml santan
  • 120 gram gula merah
  • 1 tangkai daun pandan
  • 120 gram tepung terigu
  • 1/4 sdt vanili
  • 1/4 sdt baking powder
  • 1/4 sdt baking soda
  • 30 ml minyak

Cara Membuat:

  1. Rebus santan, gula merah, dan daun pandan hingga mendidih. Matikan api. Biarkan dingin dan saring.
  2. Campur larutan gula merah dengan semua bahan kecuali minyak. Aduk rata.
  3. Panaskan kukusan.
  4. Tuang minyak ke adonan. Aduk hingga semua bahan menyatu.
  5. Tuang adonan ke cetakan yang sudah dialasi paper cup.
  6. Kukus selama sekitar 20 menit. Sajikan.

4. Resep Kue Lepet

Bahan-Bahan:

  • 1,5 kg beras ketan putih
  • 1,5 butir kelapa yang agak muda, diparut
  • 250 gram kacang tolo
  • 1,5 sdm garam
  • Untuk Membungkus
  • 25-30 lembar janur yang daunnya masih muda
  • tali dari serat lidi

Cara Membuat:

  1. Rendam beras ketan dan kacang tolo selama sekitar 1 jam. Tiriskan.
  2. Campur semua bahan. Aduk rata.
  3. Ambil sehelai janur, buka lebar, tekuk jadi dua, lalu masukkan isian lepet, tekuk sekali lagi untuk menutup bagian atas. Ikat dengan serat lidi.
  4. Lakukan sampai semua bahan habis.
  5. Didihkan air di panci yang besar.
  6. Masukkan kue lepet. Rebus selama sekitar 2,5 jam hingga matang.
  7. Setelah matang, tiriskan lepet, lalu angin-anginkan dengan cara digantung.

5. Resep Kue Mega Mendung

Bahan Adonan Putih:

  • 50 gram tepung hunkwe putih, larutkan dengan sedikit air
  • 400 ml santan kelapa
  • 1/2 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan

Bahan Adonan Gula Merah:

  • 50 gram tepung hunkwe putih, larutkan dengan sedikit air
  • 400 ml santan kelapa
  • 125 gram gula merah, disisir halus
  • 1/4 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan

Cara Membuat:

  1. Buat adonan putih. Masak santan, garam, dan daun pandan hingga mendidih. Masukkan larutan hunkwe sambil diaduk-aduk. Masak hingga tidak bergerindil dan mendidih. Angkat.
  2. Buat adonan gula merah. Masak santan, garam, gula merah, dan daun pandan hingga mendidih. Masukkan larutan hunkwe sambil diaduk-aduk. Masak hingga tidak bergerindil dan mendidih. Angkat.
  3. Ambil daun pisang. Masukkan adonan putih dan adonan gula merah, lipat lalu rapikan dengan tusuk gigi. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.
  4. Setelah uap panasnya hilang, simpan kue mega mendung di dalam kulkas. Bisa dinikmati saat sudah dingin.

Nah itu dia beberapa resep mudah jajanan pasar manis yang bisa kamu coba. Selamat mencoba ya! 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading