Sukses

Food

Selain Ikan, Ini Resep Kreasi Olahan Pepes Lainnya untuk Menu Keluarga Sehari-hari

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Kalau mendengar kata ‘pepes’, pastinya langsung terbayang menu berbahan dasar ikan yang dibaluri bumbu dan menggunakan daun pisang sebagai pembungkusnya. Cita rasanya yang lezat inilah yang membuat pepes sukses menjadi menu favorit keluarga. Tapi, kreasi pepes ternyata nggak harus selalu menggunakan ikan kok. Ada banyak alternatif bahan pengganti ikan yang ternyata juga nggak kalah lezat ketika diolah menjadi menu yang satu ini.

Memanfaatkan bahan-bahan yang ada di rumah, kamu bisa berkreasi dengan olahan pepes lezat yang bisa jadi ide menu favorit untuk keluarga. Intip satu per satu yuk, Sahabat Fimela!

Resep Pepes Tahu Kemangi

Kalau punya stok tahu di rumah tapi bingung dengan olahan yang gitu-gitu aja, resep yang satu ini wajib banget dicoba. Pepes tahu kemangi ini simpel banget tapi rasanya luar biasa segar. Cocok buat keluarga untuk menikmati hidangan sederhana dengan cita rasa yang kaya. Begini resep yang bisa dicoba.

Bahan-bahan:

500 gram tahu putih, hancurkan

1 ikat daun kemangi, petik daunnya

5 siung bawang putih, cincang halus

7 siung bawang merah, cincang halus

2 batang serai, memarkan

3 lembar daun jeruk, sobek-sobek

2 buah cabai merah besar, iris serong

2 buah cabai hijau besar, iris serong

1 buah tomat, potong kecil-kecil

2 butir telur, kocok lepas

Garam dan gula secukupnya

Daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat:

1. Campurkan tahu yang sudah dihancurkan dengan bawang putih, bawang merah, serai, daun jeruk, cabai merah, cabai hijau, dan tomat.

2. Tambahkan telur kocok, garam, dan gula. Aduk rata.

3. Masukkan daun kemangi dan aduk perlahan agar tidak terlalu hancur.

4. Ambil selembar daun pisang, letakkan adonan tahu di tengahnya, lalu bungkus dan sematkan dengan lidi.

5. Kukus pepes tahu selama 30-40 menit hingga matang.

6. Pepes tahu kemangi siap disajikan dengan nasi hangat. Segar dan lezat!

Resep Pepes Telur Asin

Seperti apa sih kebiasaan keluarga mengonsumsi telur asin? Dijadikan pelengkap nasi? Dinikmati bersama rawon? Nggak cuma itu saja, kamu juga bisa mengolah telur asin menjadi menu pepes yang jadi favirit keluarga. Rasanya unik dan bisa bikin ketagihan, lho!

Bahan-bahan:

6 butir telur asin, belah dua

2 batang serai, iris tipis

5 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk, sobek-sobek

3 buah cabai merah besar, iris serong

3 buah cabai hijau besar, iris serong

5 siung bawang merah, iris tipis

3 siung bawang putih, iris tipis

1 buah tomat, potong kecil

1 ikat daun kemangi, petik daunnya

Daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat:

1. Campurkan irisan serai, daun salam, daun jeruk, cabai merah, cabai hijau, bawang merah, bawang putih, dan tomat dalam mangkuk.

2. Ambil selembar daun pisang, letakkan satu bagian telur asin di tengahnya.

3. Tambahkan campuran bumbu di atas telur asin, lalu tambahkan beberapa lembar daun kemangi.

4. Bungkus dengan rapi dan sematkan lidi.

5. Kukus pepes telur asin selama 30-40 menit hingga matang.

6. Pepes telur asin siap disajikan. Gurih, pedas, dan wangi kemangi bikin nafsu makan meningkat!

Resep Pepes Udang

Kalau kebetulan punya stok udang yang belum sempat diolah, coba deh jajal kreasi menu pepes udang yang nggak kalah spesial. Kandungan proteinnya tinggi cocok menjadi bahan pengganti ikan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi keluarga. Selain itu, rasanya juga nggak kalah lezat dari ikan. Cobain resepnya, yuk!

Bahan-bahan:

500 gram udang, kupas dan bersihkan

2 batang serai, memarkan

5 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk, sobek-sobek

5 siung bawang merah, iris tipis

3 siung bawang putih, iris tipis

3 buah cabai merah besar, iris serong

2 buah tomat, potong kecil-kecil

1 ikat daun kemangi, petik daunnya

Garam dan gula secukupnya

Daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat:

1. Campurkan udang dengan bawang merah, bawang putih, serai, daun salam, daun jeruk, cabai merah, tomat, garam, dan gula. Aduk rata.

2. Ambil selembar daun pisang, letakkan udang dan campuran bumbu di tengahnya.

3. Tambahkan beberapa lembar daun kemangi di atasnya.

4. Bungkus dengan rapi dan sematkan lidi.

5. Kukus pepes udang selama 20-30 menit hingga matang.

6. Pepes udang siap disajikan. Udang yang manis berpadu dengan bumbu yang harum, benar-benar lezat!

Resep Pepes Terong

Nggak hanya cocok diolah jadi sambal, terong juga bisa menjadi bahan pengganti ikan untuk olahan pepes yang lezat. Pastinya pepes terong ini memberikan sensasi rasa unik dan bisa jadi variasi menu menarik. Mau coba resepnya?

Bahan-bahan:

3 buah terong ungu, potong-potong

5 siung bawang merah, iris tipis

3 siung bawang putih, iris tipis

3 buah cabai merah besar, iris serong

3 buah cabai hijau besar, iris serong

2 batang serai, memarkan

5 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk, sobek-sobek

1 buah tomat, potong kecil-kecil

1 ikat daun kemangi, petik daunnya

Garam dan gula secukupnya

Daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat:

1. Campurkan potongan terong dengan bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai hijau, serai, daun salam, daun jeruk, dan tomat.

2. Tambahkan garam dan gula secukupnya, aduk rata.

3. Ambil selembar daun pisang, letakkan campuran terong di tengahnya.

4. Tambahkan beberapa lembar daun kemangi di atasnya.

5. Bungkus dengan rapi dan sematkan lidi.

6. Kukus pepes terong selama 30-40 menit hingga matang.

7. Pepes terong siap disajikan. Rasanya yang pedas dan segar cocok untuk menemani nasi hangat.

Gimana, resep pepes di atas bikin ngiler banget kan? Semoga bisa jadi inspirasi menu baru untuk keluarga ya! Kalau ada bahan masakan yang kurang, nggak perlu repot-repot keluar rumah. Sekarang kamu bisa manfaatkan layanan belanja online, di mana barang belanjaanmu bakal dikirim langsung ke rumah. Mudah dan praktis banget, pastinya cocok buat para ibu yang punya jadwal padat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading