Sukses

Food

5 Resep Bolu Coklat Kukus Praktis yang Lembut dan Lumer di Mulut

0(0)

Waktu Pembuatan10 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Tidak ada yang sulit dibuat jika ada kemauan, termasuk membuat bolu coklat kukus karena sebenarnya bahan-bahannya udah didapat dan cara membuatnya cukup mudah. Ada banyak resep bolu oklat yang lembut dan lumer di mulut hanya dengan cara kukus, jika ingin mencobanya, berikut beberapa resep bolu coklat kukus yang mekar merekah, dengan rasa manis legit yang bikin nagih.

1. Resep Bolu Coklat Kukus Mekar

Bahan-Bahan:

  • 200 gram tepung terigu
  • 200 gram gula pasir
  • 100 ml minyak goreng
  • 3 sdm coklat bubuk
  • 250 ml air matang
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt soda kue
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 1/4 sdt garam

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan. Aduk hingga tercampur rata dengan spatula.
  2. Panaskan kukusan hingga air mendidih.
  3. Tuang adonan ke cetakan yang sudah dialasi paper cup hingga agak penuh.
  4. Kukus kue selama sekitar 15 menit dengan api agak besar.
  5. Setelah kue matang, keluarkan dari kukusan dan sajikan.

2. Resep Bolu Kukus Coklat Beng-Beng

Bahan:

  • 5 sdm tepung terigu
  • 2 sachet beng-beng drink
  • 4 sdm gula pasir
  • 1 butir telur, suhu ruang
  • 1/2 sdt baking soda
  • 5 sdm air panas
  • 1 sdm margarin, lelehkan
  • 3 sdm minyak goreng

Cara membuat:

  1. Kocok telur dan gula dengan whisker hingga gula larut.
  2. Seduh beng-beng drink dengan 5 sdm air panas, aduk cepat hingga tidak ada yang bergerindil.
  3. Masukkan tepung terigu dan baking soda ke dalam kocokan telur.
  4. Aduk terus hingga tidak ada yang menggumpal dan adonan lembut.
  5. Tuang beng-beng drink, aduk rata lagi.
  6. Panaskan kukusan. Lapisi tutupnya agar tidak ada uap air yang menetes.
  7. Siapkan loyang oles tipis dengan minyak, boleh dilapisi juga dengan kertas roti.
  8. Tuang margarin cair dan minyak ke dalam adonan, aduk rata. Tuang ke dalam loyang. Ratakan.
  9. Jika kukusan sudah panas, masukkan dan kukus adonan selama 25 menit.
  10. Jika sudah matang, biarkan dingin. Keluarkan dari wadahnya.
  11. Bolu kukus beng beng siap dinikmati, atau bisa juga diberi topping ganache coklat agar lebih cantik dan manis.

3. Resep Bolu Pisang Coklat Kukus

Bahan-Bahan:

  • 5 sdm tepung terigu
  • 3 buah pisang ambon matang, lumatkan
  • 2 butir telur ayam
  • 1/2 sdm soda kue
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 5 sdm minyak goreng
  • 2 sdm coklat bubuk

Cara membuat:

  1. Masukkan pisang, telur, minyak goreng, gula, garam, dan soda kue di blender.
  2. Haluskan sampai tercampur rata.
  3. Masukkan tepung terigu ke blender. Haluskan sebentar 5 detik. Ratakan dengan spatula.
  4. Tambahkan coklat bubuk ke adonan. Aduk rata. Panaskan kukusan.
  5. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi minyak. Hentak-hentakkan.
  6. Kukus kue bolu pisang selama sekitar 30 menit sampai matang.
  7. Setelah kue matang dan agak dingin, keluarkan dari cetakan dan potong sesuai selera.

4. Resep Bolu Gulung Cokelat Isi Selai

Bahan-bahan:

  • 55 gram tepung terigu protein rendah
  • 20 gram cokelat bubuk
  • 4 butir kuning telur
  • 4 butir telur utuh
  • 6 sdm gula pasir
  • 25 gram susu bubuk
  • 125 gram mentega, lelehkan
  • selai cokelat secukupnya untuk isian

Cara Membuat:

  1. Ayak tepung, susu, dan cokelat. Campur. Sisihkan.
  2. Campur telur dan gula. Kocok dengan mixer berkecepatan tinggi hingga mengembang putih dan berjejak.
  3. Turunkan kecepatan mixer. Masukkan campuran tepung terigu sedikit demi sedikit. Aduk rata.
  4. Matikan mixer.
  5. Masukkan mentega. Aduk rata sampai tidak ada endapan.
  6. Panaskan kukusan.
  7. Tuang adonan di loyang yang sudah dialasi kertas roti. Hentak-hentakkan.
  8. Kukus selama kurang lebih 15 menit atau tes tusuk untuk melihat kematangannya setelah 15 menit.
  9. Setelah kue bolu matang, keluarkan dari loyang selagi hangat.
  10. Diamkan hingga agak dingin, gulung. Jika sudah dingin, buka gulungan bolu.
  11. Beri olesan selai cokklat. Gulung lagi perlahan sambil padatkan. Potong sesuai selera. Sajikan.

5. Resep Bolu Marmer Coklat tanpa Pengembang

Bahan-Bahan:

  • 150 gram tepung terigu protein sedang
  • 140 gram gula halus
  • 180 gram margarin
  • 3 sdm cokelat bubuk (larutkan dengan 3 sdm air panas)
  • 4 putih telur
  • 4 butir kuning telur
  • 1,5 sdm air perasan jeruk lemon
  • 1,5 sdm minyak sayur
  • 1,5 sdt bubuk vanila
  • sejumput garam

Cara Membuat:

  1. Lelehkan margarin. Biarkan dingin di suhu ruang.
  2. Kocok margarin cair dengan gula dengan mixer hingga tercampur rata.
  3. Masukkan kuning telur satu per satu sambil dickocok dengan merakan memutar hingga tercampur rata.
  4. Masukkan tepung terigu, vanila, dan garam ke adonan. Kocok dengan mixer sebentar hingga tercampur rata.
  5. Di mangkok adonan terpisah, kocok putih telur dan air lemon hingga putih kaku berjejak.
  6. Tuang ke adonan tepung. Aduk rata dengan spatula.
  7. Bagi adonan menjadi dua. Salah satu bagian dicampur dengan pasta cokelat.
  8. Siapkan loyang yang sudah diolesi mentega dan dilapisi tepung.
  9. Tuang adonan selang-seling putih dan cokelat.
  10. Buat motif memutar di permukaan bolu dengan sumpit atau garpu.
  11. Hentak-hentakkan adonan agar udara di dalam adonan keluar.
  12. Panaskan kukusan, kukus bolu marmer selama sekitar 45 menit atau hingga matang.
  13. Angkat dan biarkan dingin, keluarkan dari loyang lalu potong-potong. Sajikan.

Coba sekian resep bolu coklat kukus ini di rumah untuk menu camilan sederhana keluarga, atau cocok juga dijadikan ide jualan karena pasti disukai anak-anak.

#Unlocking The Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading