Sukses

Food

7 Resep Bolu Kukus Mekar Merekah yang Empuk Lembut

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Sedang mencari resep kue bolu kukus yang mekar merekah? Yuk, coba resep pilihan Fimela berikut ini. Ada tujuh resep bolu kukus empuk dan lembut yang bisa langsung dicoba.

Ada resep bolu kukus gula merah, juga ada bolu kukus mekar tanpa soda. Selengkapnya, langsung saja simak kompilasi resep pilihan Fimela berikut ini ya.

1. Resep Bolu Kukus Gula Merah

Bahan-Bahan

  • 250 gram tepung terigu protein sedang
  • 250 gram gula merah
  • 300 ml air
  • 100 ml minyak goreng
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 sdt baking soda
  • 1 sdt baking powder
  • sejumput garam

Cara Membuat

1. Rebus gula merah dengan daun pandan hingga mendidih. Matikan api. Diamkan sampai suhu ruang.

2. Campur tepung terigu, garam, baking soda, dan baking powder. Aduk rata.

3. Tuang larutan gula merah ke campuran tepung. Aduk rata dengan mixer.

4. Tuang minyak sayur ke adonan. Aduk rata.

5. Panaskan kukusan. Lapisi penutupnya dengan serbet bersih.

6. Tuang adonan ke cetakan yang sudah diolesi minyak hingga penuh.

7. Kukus kue bolu selama sekitar 20 menit hingga matang.

Selamat mencoba dan semoga suka!

2. Resep Bolu Kukus Empuk Mekar 1 Telur tanpa Soda

Bahan-Bahan

  • 225 gram tepung terigu protein sedang
  • 1 butir telur ayam, suhu ruang
  • 1 sdt SP
  • 200 gram gula pasir
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 200 ml air
  • 1/4 sdt baking powder
  • pewarna makanan secukupnya

 Cara Membuat

1. Campur gula pasir, tepung terigu, baking powder, vanili bubuk, telur, SP, dan air. Kocok dengan mixer selama sekitar 10 menit sampai mengembang.

2. Ambil sedikit adonan. Beri pewarna sesuai selera.

3. Panaskan panci pengukus.

4. Tuang adonan putih ke cetakan yang sudah dialasi paper cup hingga 3/4 bagian. Tuang adonan berwarna di atasnya sampai penuh.

5. Kukus kue bolu selama sekitar 20 menit.

3. Resep Bolu Kukus Susu Lembut Mekar tanpa Soda

Bahan-Bahan

  • 250 gram tepung terigu protein rendah
  • 2 butir telur ayam suhu ruang
  • 250 gram gula pasir
  • 130 ml susu UHT suhu ruang
  • 1 sdt SP
  • 1/2 sdt vanilla susu
  • 2 tetes pewarna coklat

 Cara Membuat

1. Masukkan semua bahan jadi satu di dalam baskom.

2. Kocok dengan mixer sampai adonan mengembang dan semua bahan tercampur rata.

3. Panaskan kukusan.

4. Siapkan cetakan yang sudah dialasi paper cup.

5. Tuang adonan ke cetakan sampai 3/4 bagian. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.

6. Kukus selama sekitar 15 menit hingga kue matang sempurna.

Bagaimana? Cukup mudah, kan membuat kue bolu kukus mekar ini? Selamat mencoba dan semoga suka, ya!

4. Resep Kue Bolu Kukus Pandan

Bahan-Bahan:

  • 300 gram tepung terigu serbaguna
  • 2 butir telur ayam
  • 225 gram gula pasir
  • 1 sdt SP
  • 60 ml santan kelapa
  • 200 ml air
  • 1/2 sdt vanili
  • 1 sdt pasta pandan

Cara Membuat:

  1. Kocok telur, gula pasir, dan SP sampai kental dan berwarna pucat dengan mixer selama sekitar 10 menit.
  2. Masukkan santan dan tepung terigu ke kocokan telur. Aduk rata.
  3. Panaskan kukusan.
  4. Ambil 5 sdm adonan. Campur dengan pasta pandan.
  5. Siapkan cetakan yang sudah dilapisi kertas kue. Tuang adonan putih, lalu adonan pandan.
  6. Kukus selama kurang lebih 15 menit hingga matang.

5. Resep Bolu Kukus Cokelat Vanili

Bahan-Bahan

  • 200 gram tepung terigu
  • 180 gram gula pasir
  • 2 butir telur ayam
  • 125 ml soda
  • 1 sdt SP
  • 1 sdt vanili
  • 1 sdm cokelat bubuk
  • 2 sdm air panas

Cara Membuat

1. Campur gula pasir, telur, soda, dan tepung terigu di wadah. Kocok dengan mixer berkecepatan rendah. Saat sudah tercampur rata, naikkan kecepatan mixer dan kocok selama 5 menit.

2. Masukkan SP. Kocok lagi dengan mixer selama 10 menit.

3. Masukkan vanili. Kocok lagi dengan mixer selama 1 menit.

4. Panaskan panci kukus. Lapisi tutup panci dengan serbet bersih.

5. Campur cokelat bubuk dengan air panas. Ambil 1/4 bagian adonan, campur dengan cokelat.

6. Isi cetakan dengan 2 sdm adonan putih dan 1 sdm adonan cokelat.

7. Kukus selama sekitar 10 menit. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba!

6. Resep Bolu Kukus Semangka Mekar

Bahan-Bahan

  • 250 gram tepung terigu
  • 20 gram susu bubuk
  • 2 butir telur ayam
  • 250 gram gula pasir
  • 1 sdt emulsifier
  • 200 ml air soda
  • 1/2 sdt essens vanilla
  • pewarna makanan (hijau tua, hijau muda, dan merah)

Cara Membuat

1. Kocok gula, telur, dan emulsifier dengan mixer hingga mengembang dan putih berjejak.

2. Turunkan kecepatan mixer. Masukkan tepung terigu, susu, dan air soda bergantian sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.

3. Tambahkan essens vanilla. Kocok dengan mixer hingga tercampur rata.

4. Bagi adonan jadi 4 bagian: 1/4 bagian diberi pewarna hijau tua, 1/4 bagian diberi pewarna hijau muda, 1/4 bagian diberi pewarna merah, dan 1/4 bagian dibiarkan tetap putih.

5. Panaskan kukusan.

6. Tuang adonan ke cetakan bolu kukus yang sudah dilapisi paper cup. Tuang adonan merah, putih, hijau muda, dan hijau tua secara bergantian pada tiap cetakan.

7. Kukus kue bolu selama kurang lebih 20 menit hingga matang.

Selamat mencoba!

7. Resep Bolu Tape Kukus yang Mekar

Bahan-Bahan

  • 120 gram tape singkong, lumatkan
  • 200 gram tepung terigu
  • 170 gram gula pasir
  • 170 ml air
  • 100 ml minyak sayur
  • 1 butir telur ayam
  • 20 ml kental manis putih
  • 1 sdt baking soda
  • 1 sdt baking powder
  • sejumput garam

Cara Membuat

1. Campur tape, kental manis, dan air menggunakan whisk. Aduk rata.

2. Tambahkan telur dan gula pasir secara bertahap ke campuran tape.

3. Tambahkan baking soda, baking powder, dan garam ke adonan. Aduk rata.

4. Masukkan tepung terigu secara bertahap. Tambahkan minyak sayur. Aduk rata.

5. Panaskan kukusan.

6. Siapkan cetakan kue yang sudah dilapisi paper cup.

7. Tuang adonan ke cetakan sampai penuh.

8. Kukus kue selama sekitar 15 menit hingga matang. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading