Sukses

Food

6 Resep Kuah Bakso Gurih Sedap untuk Sajian Lebaran

0(0)

Waktu Pembuatan20 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Bakso menjadi salah satu menu makanan yang disukai oleh hampir semua orang dan kalangan. Bakso juga sebagai salah satu menu masakan favorit anak-anak hingga orang yang sudah sangat tua sekalipun. Bicara mengenai bakso, salah satu rahasia kelezatan bakso ada di kuahnya. Semakin lezat dan menggugah selera kuah bakso, akan semakin nendang cita rasa bakso tersebut. 

Bakso dengan kuah panas yang gurih ditambah beberapa toping lain berupa mie, sayuran dan bawang goreng akan membuat sajian bakso semakin spesial. Tapi, bagaimana kiranya untuk membuat kuah bakso yang lezat, gurih dan sedap? Jangan khawatir Sahabat Fimela, kini kita punya beberapa resepnya untukmu. Yuk, simak baik-baik.

Resep Kuah Bakso Gurih Sederhana

Bahan

  • 1 liter air
  • 100 gram tetelan daging yang sudah direbus
  • 8 siung bawang putih
  • 3 helai daun bawang, iris
  • garam dan lada bubuk secukupnya

Cara Membuat

  1. Iris bawang putih dan goreng hingga kecokelatan, angkat dan tiriskan.
  2. Didihkan air. Masukkan bawang putih goreng.
  3. Masukkan tetelan daging rebus. Tambahkan garam dan lada sesuai selera.
  4. Tambahkan daun bawang. Masak hingga mendidih.

Resep Kuah Bakso Sapi Enak

Bahan

  • 1,5 lt air
  • 200 gr tulang sapi
  • Lada secukupnya
  • 1 batang daun bawang
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm bawang putih goreng, halus
  • 1 sdm bawang merah goreng, halus
  • 2 sdt kaldu sapi

Cara Membuat

  1. Rebus air hingga mendidih,
  2. Masukkan semua bumbu kuah dan tulang sapi.
  3. Masak hingga mendidih dan matang.
  4. Masukkan bakso ke dalam kuah. Masak hingga bakso sampai mengambang.

Resep Kuah Bakso Sapi

Bahan

  • ½ kg tulang iga sapi
  • 5 siung bawang putih goreng, haluskan
  • 2 sdm bawang merah goreng
  • 1 sdm bawang putih goreng
  • 2 batang daun bawang
  • 1 batang daun seledri
  • ½ sdt lada bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu sapi bubuk
  • Gula, secukupnya
  • Penyedap masakan, secukupnya jika suka
  • 2 liter air

Cara Membuat

  1. Rebus tulang iga sapi hingga mendidih dan bagian dagingnya empuk. Angkat tulang iga, tiriskan.
  2. Diamkan kuah tulang beberapa saat.
  3. Ambil bagian atas kuah yang bening untuk membuat kuah bakso. Rebus kembali air kuah tulang yang ditambah sedikit air.
  4. Masukkan tulang iga sapi yang telah direbus ke dalam kuah. Tambahkan bawang putih yang telah dihaluskan.
  5. Tambahkan garam, kaldu sapi bubuk, lada bubuk, gula dan penyedap masakan.
  6. Tambahkan daun bawang, daun seledri, bawang putih goreng dan bawang merah goreng.
  7. Rebus semua bahan hingga kuah mendidih, koreksi rasa.
  8. Matikan kompor, sajikan kuah bakso bersama bakso dan toping lengkapnya.

Resep Kuah Bakso Berkaldu

Bahan

  • 1 buah potongan tulang kaki sapi
  • 2 liter air/secukupnya

Bumbu Utuh

  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 sdt kaldu sapi
  • 1 sdm gula pasir
  • 6 lembar daun jeruk
  • 3 batang seledri, ikat jadi satu

Bumbu Halus

  • 1 bonggol bawang putih
  • 5 batang dan bawang prei, ambil bagian putihnya saja

Cara Membuat

  1. Rebus tulang sapi hingga mendidih. Buang busanya.
  2. Masukkan bumbu halus dan semua bumbu utuh. Masak agak lama hingga kuahnya kental dan menjadi kaldu.
  3. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.

Resep Kuah Bakso Sedap

Bahan

  • 12 siung bawang putih
  • 5 batang daun bawang, ambil putihnya
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 5 butir merica
  • garam secukupnya
  • 1,5 liter air
  • tulang sapi secukupnya

Cara Membuat

  1. Kupas bawang putih, lalu belah jadi dua.
  2. Potong bagian putih daun bawang, rajang kasar.
  3. Panaskan wajan dengan sedikit minyak.
  4. Masukkan bawang putih dan tumis sampai setengah matang.
  5. Setelah setengah matang, masukkan batang putih dari daun bawang yang sudah dipotong.
  6. Goreng hingga kecoklatan. Jika dirasa sudah kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  7. Ulek bumbu tersebut sampai halus dan tambahkan kaldu jamur.
  8. Rebus air dan masukkan tulang.
  9. Masukkan bumbu.
  10. Aduk rata, tunggu hingga mendidih.
  11. Masukkan bakso.

Resep Kuah Bakso Gurih Nikmat

Bahan

  • 1,5 lt air kaldu merebus bakso
  • 1,5 lt air 
  • 200 gr tulang sapi, rebus hingga daging tetelan matang dan empuk

Bumbu

  • Lada secukupnya
  • 1 batang daun bawang, cincang kasar
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm bawang putih goreng kering kecokelatan, haluskan
  • 3 butir kemiri, goreng kering haluskan
  • 1 sdm bawang merah goreng
  • 2 sdt kaldu sapi bubuk

Cara Membuat

  1. Rebus air kaldu bakso dan air hingga mendidih.
  2. Masukkan tulang sapi yang telah direbus hingga daging tetelannya matang. 
  3. Tambahkan bumbu kuah bakso. 
  4. Masukkan bakso yang sudah jadi ke dalam kuah. Sajikan dan nikmati setelah semua matang dan bakso cukup empuk mengambang. 

Itulah sekian resepnya. Semoga suka dan bermanfaat serta selamat mencobanya!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading