Fimela.com, Jakarta Jangan pernah bosan masak ayam di rumah karena ada banyak cara mengolah daging ayam sehingga bisa jadi menu buka puasa yang enak sepanjang Ramadan, salah satunya adalah dijadikan rendang. Bumbu rendang yang berempah akan membuat daging ayam menjadi empuk gurih alami bahkan tak perlu presto. Ini dia beberapa resep rendang ayam empuk tanpa presto yang cocok jadi menu buka puasa.
Advertisement
1. Resep Rendang Ayam Tanpa Santan
Bahan:
- 1 kg ayam kampung, potong
- 1 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun kunyit
- 8 lembar daun jeruk
- Kaldu jamur dan garam secukupnya
- Minyak untuk menumis
- Air secukupnya
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai merah besar
- 5 butir kemiri
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 1 ruas jahe
- 1 batang serai
- 1/2 sdt adas manis
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 sdt jintan
Cara membuat:
- Cuci bersih ayam dengan air mengalir, kemudian tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, masukkan daun kunyit, daun jeruk dan serai, tumis sampai wangi serta minyaknya keluar.
- Masukkan ayam, aduk sebentar sampai berubah warna, tambahkan air.
- Tambahkan garam dan kaldu jamur, masak sampai bumbu meresap, tes rasa dan sajikan.
2. Resep Rendang Ayam Simpel
Bahan-Bahan
- 600 gram daging ayam
- 130 ml santan kental
- 1 butir kapulaga
- 2 butir bunga lawang
- 1 helai serai, digeprek
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula merah, disisir
- 2 lembar daun salam
- 2 sdt asam jawa
- 1 butir jeruk nipis
Bumbu Halus
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 ruas jari lengkuas
- 5 buah cabai merah
- 3 butir kemiri
Cara membuat
- Potong daging ayam, lalu taburi garam dan kucuri dengan air perasan jeruk nipis.
- Diamkan 10 menit, bilas dengan air bersih, lalu tiriskan.
- Tumis bumbu halus dengan semua bahan daun, kapula, bunga lawang, dan serai sampai harum dan tanak.
- Masukkan daging ayam. Aduk rata.Tambahkan santan, gula merah, dan asam jawa.
- Masak hingga bumbu menyusut dan minyaknya muncul kurang lebih 2 jam dengan api kecil. Angkat dan sajikan.
Advertisement
3. Resep Rendang Ayam Kampung
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong
- 300 ml santan kental
- 700 ml santan cair
- 2 batang serai, geprek
- 3 lbr daun salam
- 5 lbr daun jeruk
- 1 lbr daun kunyit
- Lengkuas secukupnya, geprek
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 9 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 3 biji kemiri
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 sdm ketumbar
- Gula, garam dan penyedap secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus, serai, daun kunyit, daun salam dan daun jeruk sampai wangi.
- Masukkan ayam kemudian diaduk sampai bumbu meresap.
- Tuang santan cair, aduk sampai santan agak menyusut.
- Tuang santan kental, aduk terus jangan sampai santan pecah.
- Jika sudah berubah warna kecoklatan dan bumbu mengental, angkat dan siap disajikan.
4. Resep Rendang Ayam Basah
Bahan-bahan:
- 8 potong ayam
- 65ml santan
- 2 batang serai
- 2 lbr daun salam
- 2 lbr daun jeruk
- 1 ruas lengkuas
Bumbu halus:
- 8 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 3 cm jahe
- 1 cm kunyit
- 1 sdm ketumbar
- 4 butir kemiri
- 10 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit
- 1 sdm kecap
- Gula, garam, penyedap rasa secukupnya
- Air secukupnya
Cara membuat:
- Baluri ayam dengan jeruk nipis, cuci dan goreng hingga sedikit matang.
- Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daun salam, daun jeruk dan serai yang sudah digeprek.
- Masukkan ayam, tambahkan sedikit air. Biarkan mendidih dan daging ayam empuk.
- Tambahkan santan, aduk terus hingga air menyusut.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng.
Advertisement
5. Resep Rendang Ayam Pedas Tanpa Santan
Bahan-bahan:
- 500 gram daging ayam
- 5 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam
- 1 batang serai
- air secukupnya
- garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus:
- 20 buah cabai merah
- 10 buah cabai rawit
- 10 butir bawang merah
- 5 butir kemiri
- 3 ruas kunyit
- 1 ruas lengkuas
- 3 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
Cara Membuat
- Rebus daging ayam selama sekitar 10 menit. Angkat dan tiriskan. Cuci ayam dengan air bersih.
- Tumis bumbu halus. Tambahkan daun jeruk, daun salam, dan serai.
- Tumis hingga bumbu mengeluarkan minyak.
- Tambahkan air. Masukkan daging ayam. Masa hingga air agak menyusut.
- Tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk. Koreksi rasa.
- Masak hingga bumbu meresap. Angkat dan sajikan.
6. Resep Rendang Ayam Bakar
Bahan:
- 750 gr ayam potong, cuci bersih
- 250 gr kentang kupas, rebus setengah matang
- 65 ml santan instan
- 1 batang serai, memarkan
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 lbr daun salam
- 3 lbr daun jeruk
- 1 sdm gula merah
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- Garam secukupnya
Bumbu Halus:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 12 buah cabai merah keriting
- 1 ruas jahe
Bumbu sangrai dulu:
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdt merica
- 4 butir kapulaga
- 4 buah cengkeh
- ¼ sdt jintan
- ¼ sdt adas
- 3 cm kayu manis
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus hingga harum lalu tambahkan dengan daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai.
- Masukkan ayam dan kentang, aduk rata lalu tambahkan air hingga merendam ayam dan kentang.
- Masak hingga ayam matang dan kentang empuk.
- Tuangkan santan dan tambahkan gula merah. Tutup panci dan masak dengan api kecil sampai ayam empuk serta santan menyusut.
- Jika santan sudah menyusut, bumbui dengan garam dan merica. Koreksi rasa.
- Tutup kembali dan masak sampai kuah mengental.
- Angkat dan bakat atau panggang rendang sehingga tidak basah. Akan lebih baik jika dibungkus atau dialasi daun pisang sebelum dipanggang.
- Rendang ayam bakar siap disajikan.
Itu dia beberapa resep rendang ayam empuk tanpa presto yang cocok jadi menu buka puasa. Yuk coba di rumah!
#Unlocking The Limitless