Fimela.com, Jakarta Apa yang kita konsumsi dalam kehidupan sehari-hari, berperan penting dalam kesehatan fisik pun psikis kita. Ini juga berpengaruh besar terhadap suasana hati sehari-hari. Salah satu makanan yang dianjurkan untuk senantiasa dikonsumsi setiap harinya adalah makanan sumber protein. Namun ingat, sebaiknya pilih sumber protein yang rendah lemak dan rendah kolesterol demi mengoptimalkan kesehatan tubuh secara menyeluruh.
Dari laman healthline.com, ada beberapa makanan enak yang tinggi protein namun rendah kolesterol. Makanan ini aman dikonsumsi sehari-hari dan memiliki manfaat luar biasa buat kesehatan tubuh. Adapun makanan tersebut antaranya sebagai berikut.
Advertisement
Telur
Makanan tinggi protein pertama yang rendah kolesterol ada telur. Ini juga mengandung berbagai nutrisi yang diperlukan tubuh baik untuk tubuh anak-anak hingga orang dewasa. Konsumsi telur secara rutin, mampu memaksimalkan kinerja fungsi organ tubuh secara menyeluruh.
Kacang Almond
Kacang almond adalah makanan selanjutnya yang tinggi protein namun rendah kolesterol. Tak heran, jika makanan ini sebagai salah satu nutrisi selama program diet yang terbilang terbaik. Bukan hanya rendah kolesterol, kacang almond juga rendah lemak dan kadar gula di dalamnya.
Advertisement
Dada Ayam
Daging ayam bagian dada adalah sumber protein tinggi selanjutnya. Daging ayam bagian dada, juga sangat rendah kolesterol. Ini bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat. Agar kadar lemak dalam dada ayam tidak bertambah banyak, sebaiknya bahan makanan ini dimasak dengan cara dikukus, direbus atau dibakar.
Susu
Susu sebagai sumber protein tinggi selanjutnya. Baik susu hewani maupun nabati, ini cukup rendah kolesterol. Susu adalah sumber kalsium dan nutrisi lain yang dibutuhkan tubuh. Konsumsi segelas susu setiap pagi, akan membantumu dapatkan energi yang lebih baik. Ini juga membantumu merasa bahagia selama sehari ke depan.
Advertisement
Ikan
Ikan adalah sumber protein yang rendah kolesterol selanjutnya. Ada banyak jenis ikan yang sangat baik buat kesehatan. Misal ikan salmon, ikan tuna, ikan lele dan sejenisnya. Konsumsi ikan setiap hari dengan porsi yang cukup, akan memberikan banyak manfaat luar biasa bagi tumbuh kembang tubuh.
Nah, itulah sekian makanan enak yang tinggi protein namun rendah kolesterol. Makanan ini sangat aman dikonsumsi sehari-hari oleh siapapun termasuk mereka yang menderita kolesterol tinggi. Semoga informasi ini bermanfaat ya!