Sukses

Food

Resep Kacang Bawang Gurih dan Renyah

0(0)

Waktu Pembuatan20 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ada banyak camilan sederhana namun punya rasa super lezat dan juara di sekitar kita. Salah satu camilan tersebut yakni kacang bawang. Ya, kacang bawang bisa dibilang sebagai camilan yang sangat sederhana namun sangat lezat dan juga sehat. Ini juga bisa dibuat dengan mudah di rumah kapan saja. 

Penasaran seperti apa resep kacang bawang yang lezat? Simak di bawah ini. Tak hanya lezat, kacang bawang ini dijamin bakal lebih gurih dan renyah.

Bahan

  • 500 gram kacang tanah kupas
  • 5 siung bawang putih, geprek
  • 2 ruas jari kunyit, iris tipis
  • 2 sdm garam
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 bungkus penyedap
  • 250 ml santan
  • Air, secukupnya
  • Minyak, secukupnya

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan. Rebus santan dan air dengan bawang putih, kunyit, garam, ketumbar bubuk dan penyedap hingga mendidih. 
  2. Masukkan kacang kupas ke dalam rebusan santan ini. Masak beberapa menit kemudian diamkan sebentar dan tiriskan. 
  3. Panaskan minyak, goreng kacang kupas yang telah direbus bersama bumbu dengan api kecil sampai matang dan kering. 
  4. Angkat kemudian dinginkan. Simpan di stoples agar awet renyah. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga kamu menyukainya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading