Sukses

Food

5 Resep Bumbu Bakaran yang Cocok untuk Tahun Baru di Rumah

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Acara tahun baru seringkali identik dengan acara bakar-bakar atau barbeque bersama orang-orang terdekat, mau di rumah atau dberkumpul di suatu tempat. Kegiatan bakar-bakaran di rumah juga bisa disesuaikan apa saja makanan yang ingin dibakar, umumnya jagung, sosis, bakso, daging sapi, daging ayam hingga ikan. Jika tertarik membuat acara bakaran di rumah, tentu kamu butuh bumbu bakaran yang enak. Ini beberapa resep bumbu bakaran sederhana yang patut dicoba di rumah untuk merayakan tahun baru.

1. Resep Bumbu Bakar Lada Hitam

Bahan:

  • 5 sdm kecap manis
  • 1 siung bawang putih
  • 1 sdm gula merah, sisir
  • 1 sdt lada hitam bubuk
  • 1 sdm cabai bubuk
  • 1/4 sdt pala bubuk
  • 1/4 sdt jahe bubuk
  • 1 sdt garam

Cara membuat:

  1. Siapkan 1 kg sosis, bakso atau daging yang ingin dimarinasi dengan bumbu.
  2. Parut atau haluskan bawang putih. Campurkan dengan semua bahan bumbu.
  3. Siap dijadikan olesan untuk bakaran sosis, bakso atau daging.
  4. Jika bumbu ingin lebih terasa untuk daging, marinasi atau rendam dulu selama 1 jam dengan bumbu sebelum dibakar.

2. Resep Bumbu Bakar Pedas Manis

Bahan:

  • 2 sdm gula pasir
  • 2 sdm margarin
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus barbeque
  • 2 sdm saus sambal
  • 1 sdt madu
  • 1/4 sdt merica bubuk

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan saus kemudian oles-oles pada sosis, bakso, atau daging yang dipanggag.
  2. Oles berkali-kali sesuai selera.

3. Resep Bumbu Oles Kecap Pedas

Bahan-Bahan

  • 10 sdm kecap manis
  • 5 sdm saus sambal
  • 3 siung bawang putih
  • 1 butir bawang bombay
  • 10 buah cabai rawit
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdm merica bubuk
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt garam
  • air dan minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Iris bawang bombay. Haluskan bawang putih dan cabai rawit.
  2. Tumis bawang bombay sampai layu. Masukkan bawang putih dan cabai yang dihaluskan.
  3. Tambahkan ketumbar bubuk. Aduk rata.
  4. Masukkan kecap manis, saus sambal, garam, merica, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
  5. Tambahkan air secukupnya. Aduk rata. Matikan api.
  6. Saus siap digunakan untuk olesan bakaran.

4. Resep Bumbu Bakar Mentega

Bahan:

  • 2 buah jagung manis kupas
  • 2 sdm mentega
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus sambal

Cara Membuat:

  1. Oleskan mentega ke jagung yang hendak di bakar secara merata.
  2. Campurkan kecap dan saus sambal di mangkuk lain.
  3. Siapkan bara api untuk membakar atau memanggang makanan.
  4. Letakkan jagung di atas bara api atau teflon, bakar hingga matang.
  5. Lalu beri olesan kecap saus.
  6. Bolak-balik jagung selama membakar, angkat kemudian sajikan setelah matang selagi masih hangat.

5. Resep Bumbu Bakar Barbeque

Bahan-Bahan

  • 6 sdm saus barbeque siap pakai
  • 3 sdm margarin, lelehkan
  • 1 sdm saus sambal
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdt garam

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan saus, margarin, dan garam.
  2. Oleskan saus ke permukaan jagung, sosis, bakso atau daging.
  3. Panggang atau bakar hingga matang merata, sambil sesekali dioles bumbu.

Yuk coba semua bumbu bakaran ini, siapa tahu bisa menjadi favoritmu!

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading