Sukses

Food

Resep Pecel Terong yang Cocok untuk Menu Makan Siang

0(0)

Waktu Pembuatan10 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Pecel terong salah satu menu makan yang cocok untuk hidangan makan siang. Untuk membuatnya cukup mudah, Sahabat Fimela bisa melakukannya di rumah. Nah, jika tertarik untuk membuat pecel terong, berikut resep yang bisa dicoba.

Bahan-bahan

  • 2 buah terong ungu
  • 2 sdm minyak kelapa murni
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • Sejumput garam
  • 1/4 sdt gula pasir
  • 50 ml air

Bumbu Halus

  • 3 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 2 lembar daun jeruk
  • 3 ruas kencur
  • 7 cabai rawit

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih teromg, potong-potong sesuai selera.
  2. Panggang terong dan bawang merah di atas teflon hingga kecokelatan.
  3. Haluskan bumbu beserta bawang merah yang telah dipanggang.
  4. Tumis bumbu menggunakan minyak kelapa murni hingga harum dan tindak langu.
  5. Masukkan terong, air, gula garam, dan kaldu bubuk.
  6. Masak hingga kuah menyusut, jangan lupa koreksi rasa. Jika sudah matang, pecel terong siap disajikan.   

Selamat mencoba dan semoga suka!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading