Fimela.com, Jakarta Tahu dan telur merupakan salah satu bahan makan yang dapat diolah menjadi berbagai hidangan lezat. Tentunya, hidangan ini juga cocok sekali untuk menu makan, baik untuk sarapan, makan siang dan juga makan malam. Nah, jika Sahabat Fimela ingin membuat hidangan lezat dari tahu dan telur, rekomendasi berikut bisa jadi inpirasi memasak hari ini. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
1. Semur Tahu Telur Betawi
Bahan-Bahan
- 5 butir telur rebus
- 5 buah tahu goreng
- gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya
Bumbu Cemplung
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, geprek
- 1 ruas jari lengkuas
- 2 batang kayu manis
- 1/4 butir pala, geprek
- kecap manis secukupnya
Bumbu Halus
- 6 butir bawang merah merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt merica
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 ruas jahe
- 1/2 sdt kunyit bubuk
Cara Membuat
1. Tumis bumbu halus hingga wangi. Masukkan bumbu cemplung. Aduk rata.
2. Masukkan tahu dan telur ke bumbu tumisan.
Advertisement
3. Tambahkan air. Tambahkan gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya. Koreksi rasa.
4. Setelah bumbu meresap dan air agak menyusut, matikan api. Angkat dan sajikan.
Advertisement
2. Tahu Telur Rumahan
Bahan:
- tahu putih secukupnya
- 2 butir telur
- 1 batang seledri
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt tepung maizena
Bahan saus kacang:
- 100 g kacang tanah goreng
- 4 siung bawang putih
- 5 buah cabai rawit (sesuai selera)
- 1 sdm gula jawa
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdm petis udang
- 2 butir asam jawa
- 2 sdm minyak goreng
- garam secukupnya
- air panas secukupnya
Pelengkap:
- tauge rebus
- mentimum iris
- bawang merah goreng
- irisan seledri
- kerupuk udang
Cara membuat:
- Potong dadu tahu putih setelah dicuci bersih.
- Kocok telur, masukkan irisan seledri, tahu putih, merica dan garam, aduk rata. Tambahkan tepung maizena, kocok hingga larut.
- Panaskan minyak agak banyak, goreng tahu telur darah hingga matang, balik sekali saja ketika sudah yakin satu sisi sudah matang padat dan kecokelatan.
- Untuk sausnya, ulek halus semua bahan yang bisa diulek, tambahkan petis udang, ulek bersama bumbu. Tuang kecap manis, dan air panas secukupnya. Tambahkan garam secukupnya, tes rasa, tekstur sausnya agak kental ya.
- Tata tahu telur di atas piring, beri irisan mentimun, tauge rebus dan irisan daun seldri. Tuang saus kacang di atasnya. Tabur bawang goreng dan lengkapi dengan kerupuk.
3. Opor Telur Puyuh dengan Tahu
Bahan
- ½ kg telur puyuh rebus, kupas
- 1 papan tahu, potong dadu kemudian goreng setengah matang
- 1 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, memarka
- 1 ruas jari lengkuas, memarkan
- 1 ruas jari jahe, memarkan
- Bawang merah goreng, secukupnya
- 1 liter santan dari satu buah kelapa
Bumbu Halus
- 7 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 2 ruas jari kunyit
- 10 buah cabai rawit
- 5 buah cabai keriting
- Garam, secukupnya
- Kaldu penyedap, secukupnya
Cara Membuat
- Siapkan semua bahan kemudian haluskan bumbu dengan cara diblender atau ulek halus.
- Tumis hingga harum dan matang.
- Masak bumbu bersama sedikit air hingga mendidih.
- Tambahkan daun salam, daun jeruk, batang serai, lengkuas dan jahe.
- Masukkan tahu dan telur puyuh ke dalam rebusan bumbu.
- Masak hingga mendidih.
- Tambahkan santan ke dalam masakan, aduk rata dan masak hingga mendidih sambil diaduk.
- Tambahkan taburan bawang merah, koreksi rasa.
- Tambahkan garam atau penyedap jika kurang asin.
- Opor telur puyuh dan tahu siap untuk disajikan.
Advertisement
4. Tumis Telur Dadar dan Tahu
Bahan:
- 3 butir telur, kocok lepas
- 300 gr tahu, potong dadu
- 1/2 sdt garam
- 1 batang daun bawang, iris tipis untuk taburan (optional)
Bumbu:
- 3 siung bawang putih, memarkan dan cincang
- 2 siung bawang merah
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm saus teriyaki (bisa diganti saus tiram)
- merica bubuk, garam, kaldu bubuk dan gula pasir secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus air, masukkan tahu. Rebus tahu sebentar untuk menghilangkan baunya. Tiriskan.
- Kocok telur dan garam, masukkan tahu, aduk rata. Panaskan minyak, masukkan tahu dan telur, aduk-aduk dan goreng hingga matang. Biarkan telur membalut tahu. Setelah matang, angkat dan tiriskan dari minyak.
- Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Masukkan semua bumbu, aduk rata.
- Masukkan tahu telur goreng dan daun bawang, aduk rata. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.
5. Tahu Telur Kukus
Bahan:
- 2 butir telur, kocoktahu putih secukupnya, hancur
- kanudang secukupnya untuk toping (optional)
Bumbu:
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- sejumput kaldu bubuk
Cara membuat:
- Campurkan telur, tahu dan bumbu, aduk rata.
- Tuangkan adonan ke dalam wadah cetakan kecil. Panaskan kukusan. Letakkan setiap cetakan ke dalam kukusan.
- Kukus selama 15 menit, dan angkat.
Selamat mencoba dan semoga suka!