Fimela.com, Jakarta Tahu bukan hanya enak diolah dengan cara digoreng tapi enak juga dibuat sup kuah pedas. Ada banyak cara membuat sup tahu pedas yang gurih dan cocok disantap saat musim hujan karena bisa menghangatkan badan. Bahan-bahannya juga sederhana, bisa disesuaikan dengan apa yang dimiliki di rumah. Jika tertarik membuatnya, ini beberapa resep sup tahu pedas yang enak, mudah dan bisa dicoba di rumah.
Advertisement
1. Resep Sup Tahu Pedas Seafood
Bahan-bahan:
- 100 gr atau 2 kotak tahu putih
- 100 gram udang dan kerang
- 2 lembar gr kol, potong-potong
- 1 genggam tauge
- 5 ekor ikan teri kering, bersihkan
- 1 batang daun bawang prei, potong-potong
- 1 buah bawang bombay, potong-potong
- 1 buah tomat merah, potong-potong
- 1 butir telur
- 2 sdm cabai bubuk
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- gula dan garam secukupnya
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 3 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah
Cara membuat:
- Rebus air dan ikan teri hingga mendidih. Tumis bumbu halus hingga matang.
- Tuang ke dalam air rebusan. Aduk rata.
- Masukkan tahu, udang, kerang, bubuk cabai, saus tiram, garam dan gula secukupnya, rebus lagi hingga mendidih dan bahan-bahan matang.
- Kocok lepas telur, selagi mendidih, masukkan ke dalam air rebusan, aduk-aduk hingga matang dan mendidih.
- Masukkan sayuran, masak lagi hingga sayur empuk. Tes rasa, sajikan.
2. Resep Sup Tahu Pedas Ayam
Bahan:
- 250 gr paha ayam
- 1 buah tahu sutra
- 3 lembar sawi putih
- 1 buah jamur enoki
- 1 buah wortel, potong korek
- 2 sdm saus sambal
- 1 sdm bubuk cabai merah
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdm minyak wijen
- garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
- Potong sawi putih, jamur dan wortel. Potong hati-hati tahu sutra.
- Potong daun bawang dan gunakan putihnya saja, potong bawang bombay hingga kecil.
- Geprek bawang putih dan potong cincang.
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga layu.
- Masukkan bawang putih, daun bawang, dan potongan daging ayam, masak hingga berubah warna.
- Tuang air, masukkan kaldu bubuk, cabai bubuk, kecap asin, saus, gula dan garam lalu aduk hingga semuanya matang.
- Tes rasa, jika sudah sesuai selera, angkat dan sajikan.
Advertisement
3. Resep Sup Tahu Pedas Daging Sapi
Bahan
- 1 buah kotak besar tahu (sekitar 200 gr)
- 100 gram daging sapi
- tauge kedelai secukupnya
- kol secukupnya
- sawi putih secukupnya
- jamur enoki secukupnya
Bumbu potong:
- 2 batang daun bawang
- 1/1 siung bawang bombay
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 4 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah
- 1 sdt cabai bubuk
- 1 sdm perasan jeruk nipis
- saus tiram, garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus dan bawang bombay hingga harum.
- Masukkan irisan daging, tumis hingga berubah warna.
- Tuang air dan masak hingga mendidih.
- Masukkan tahu, sayuran dan 1 sdm saus tiram, masak hingga mendidih dan matang.
- Tes rasa, jika kurang sedap, tambahkan garam dan gula secukupnya.
- Masukkan daun bawang dan aduk-aduk lagi hingga menyatu. Angkat.
4. Resep Sup Tahu Pedas Sosis Telur
Bahan:
- 1 kotak tahu putih
- 1 butir telur
- 1 batang enoki jamur
- 2 buah sosis
- 1 batang daun bawang
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1 sdt cabai bubuk
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- garam, gula dan lada bubuk secukupnya
- air secukupnya
Cara membuat:
- Rebus air hingga mendidih, masukkan tahu putih, potongan sosis, enoki, saus tiram, bawang putih bubuk, cabai bubuk, lada dan garam secukupnya.
- Masak hingga mendidih dan cukup matang. Masukkan telur utuh, aduk hingga cukup matang.
- Tes rasa, jika sudah pas, angkat.
- Nikmati sup tahu selagi hangat.
Advertisement
5. Resep Sup Tahu Pedas Kimchi
Bahan:
- 1 bungkus tahu sutra
- 100 gr kimchi, potong-potong
- 100 gr daging sapi, iris tipis
- 1 batang daun prei, potong-potong
- 1 sdm bubuk cabai
- 1 sdt terasi bakar
- 3 siung bawang putih cincang
- 2 sdm air kimchi
- 1 sdm minyak wijen
- garam dan lada hitam secukupnya
Cara membuat:
- Panskan panci, masukkan daging dan oseng sebentar hingga keluar minyaknya dan berubah warna.
- Masukkan kimchi dan bawang putih. Aduk rata hingga tercampur rata.
- Masukkan bubuk cabai dan terasi bakar, tumis hingga sedap.
- Tuang air dan masak hingga mendidih. Masukkan garam dan lada hitam secukupnya.
- Masukkan tahu sutra dan yang sudah dipotong-potong dan masak hingga mendidih lagi.
- Masukkan potongan daun prei dan siap sajikan.
- Kimchi Soondubu Jjigae siap sajikan hangat dan bisa juga dimakan dengan nasi.
Yuk coba buat sup tahu pedas sendiri di rumah, tinggal pilih mana resep yang ingin dicoba.
#Breaking Boundaries