Fimela.com, Jakarta Salah satu kunci sukses menurunkan berat badan adalah dengan memerhatikan asupan nutrisi serta cairan yang masuk ke dalam tubuh. Makanan yang dipilih sehari-hari, bisa menentukan berhasil tidaknya program diet atau penurunan berat badan yang dilakukan.
Kali ini Fimela punya beberapa resep masakan berkuah yang baik untuk program turunkan berat badan. Aneka masakan ini juga cukup tinggi nutrisi yang aman bagi penderita kolesterol dan tekanan darah tinggi. Yuk, mari simak resepnya.
Advertisement
Resep Sop Sayur Lezat
Bahan
- 100 gram kubis
- 5 buah buncis
- 2 buah wortel
- 50 gram brokoli
- 1 buah kentang
- 1 batang daun seledri
- 1 batang daun bawang
- 1 liter air
Bumbu
- 3 siung bawang putih, memarkan
- 5 siung bawang merah, iris tipis dan goreng kering
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/4 sdt penyedap masakan rasa ayam
- Sejumput gula
Cara Membuat
- Siapkan semua bahan, cuci bersih sayuran dan potong-potong sesuai selera. Goreng bawang merah yang telah diiris tipis hingga kering kemudian sisihkan.
- Panaskan air hingga mendidih, rebus wortek dan buncis hingga setengah matang.
- Tambahkan brokoli dan kentang, rebus hingga semua sayur matang.
- Tambahkan bawang putih geprek, garam, gula, penyedap masakan dan lada bubuk, aduk rata.
- Masukkan sayur kubis, daun seledri dan daun bawang. Masak hingga layu.
- Tambahkan bawang merah yang telah digoreng kering, aduk rata dan masak hingga mendidih.
- Koreksi rasa, angkat sayur sop yang telah matang dan lezat.
Resep Bening Kelor Wortel
Bahan
- 5 tangkai daun kelor muda (siangi, ambil daunnya saja)
- 2 buah wortel (iris bulat tipis)
- 4 siung bawang putih (memarkan)
- 1 sdm bawang merah goreng
- Garam (secukupnya)
- Gula (secukupnya)
- Kaldu penyedap (jika suka, secukupnya)
- 1 liter air
Cara Membuat
- Panaskan air hingga mendidih kemudian masukkan bawang putih, rebus hingga harum.
- Tambahkan wortel ke dalam rebusan bawang putih, masak hingga mendidih dan empuk.
- Masukkan daun kelor, masak hingga daun layu.
- Tambahkan garam, gula, penyedap masakan dan bawang merah goreng.
- Koreksi rasa, masak semua bahan hingga mendidih dan matang.
- Sayur bening daun kelor siap unrtuk disajikan bersama nasi putih dan lauk ikan goreng serta sambal.
Advertisement
Resep Lodeh Terong Tempe Tahu
Bahan
- 200 gr tempe, potong dadu
- 200 gr tahu, potong dadu
- 1 buah terong, potong-potong
- 1 liter santan
Bumbu
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 10 siung bawang merah, haluskan
- 12 buah cabai rawit, utuh
- 2 buah cabai merah, potong-potong
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 sdm rebon, rendam air panas, ulek agak halus
- 1 sdm gula merah
- garam secukupnya
Cara Membuat
- Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, masukkan cabai rawit dan cabai merah, tumis hingga agak harum. Masukkan rebon dan tumis hingga matang.
- Tuang santan dan aduk rata dengan bumbu, daun salam dan lengkuas. Setelah agak mendidih, masukkan tahu, tempe dan terong. Masak hingga mendidih sambil diaduk, tuang sedikit air agar agak cair.
- Tes rasa, masukkan garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. Setelah sedap, sajikan hangat dengan taburan bawang goreng dan kemangi.
Resep Sup Jamur Kuah Santan
Bahan
- 250 gram jamur tiram
- 100 gram jamur kancing, potong sesuai selera
- 300 ml santan kelapa
- 2 lembar daun jeruk
- 3 buah cabai rawit, cincang halus
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 4 butir bawang merah, haluskan
- Garam, lada bubuk dan kaldu jamur, secukupnya
- Minyak, untuk menumis bumbu
Cara Membuat
- Siapkan semua bahan. Cuci bersih jamur kemudian rendam dengan air panas 5 - 10 menit. Aduk rata kemudian buang airnya dan tiriskan.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Tambahkan cabai rawit dan daun jeruk.
- Masukkan jamur ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata.
- Tambahkan garam, lada bubuk dan kaldu jamur secukupnya. Aduk rata.
- Masukkan santan kelapa. Masakn sambil diaduk hingga mendidih. Koreksi rasa.
- Angkat dan sajikan sup jamur kuah santan yang telah matang.
Advertisement
Resep Sup Telur Tomat
Bahan
- 1 butir telur
- 2 buah tomat
- Sosis
- Wortel
- Daun Bawang
- 1 sdm saus sambal
- Kaldu bubuk secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Garam secukupnya
- 2 sdm tepung maizena
- 300 ml air
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat
- Potong kecil-kecil tomat, sosis, wortel, dan daun bawang.
- Rebus wortel terlebih dahulu, kemudian tiriskan.
- Panaskan minyak, masukkan saus sambal dan tomat. Setelah layu bisa ditambahkan lada bubuk, kaldu bubuk, gula, dan garam.
- Tambahkan air dan aduk hingga rata. Kemudian masukkan potongan sosis dan wortel. Lalu tambahkan kocokan telur sedikit demi sedikit. Setelah itu masukkan potongan daun bawang dan aduk hingga rata.
- Jangan lupa tes rasa untuk memastikan cita rasa yang pas.
- Terakhir masukkan campuran tepung maizena dengan air ke dalam masakan dan aduk hingga matang.
Itulah sekian resep masakan berkuah yang baik untuk turunkan berat badan dan dijadikan menu sehari-hari. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencobanya ya.