Sukses

Food

Resep Tumis Tongkol Suwir Pedas Bumbu Iris

0(0)

Waktu Pembuatan45 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan yang enak dan lezat dari ikan tongkol? Selain digoreng atau dimasak kuah, ikan tongkol juga bisa diolah menjadi hidangan lezat dengan cara ditumis, seperti resep dari FIMELA berikut ini resep tumis ikan tongkol suwir pedas hanya dengan bumbu iris. Yuk, cobain resepnya berikut ini.

Bahan:

  • 1 kg tongkol segar
  • 6 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 7 buah cabai rawit, iris tipis menyerong
  • 2 bauh cabai merah besar, iris tipis menyerong
  • 2 lembar daun salam
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • Garam, penyedap rasa dan kaldu ayam bubuk secukupnya

Cara Membuat:

  1. Bersihkan ikan tongkol dari isi perutnya, cuci bersih, kemudian tiriskan.
  2. Goreng ikan pada minyak panas. Goreng sampai berwarna kuning kecokelatan. Tiriskan dan biarkan ikan dingin.
  3. Suwir ikan sesuai selera. Pisahkan antara duri dan tulang dari dagingnya. Buang bagian kepalanya juga.
  4. Tumis bawang putih dan bawang merah, sampai layu dan harum. Masukkan cabai rawit dan cabai merah. Tambahkan daun salam dan lengkuas.
  5. Masukan ikan tongkol yang telah disuwir. Tumis sampai wangi.
  6. Tambahkan garam, penyedap rasa dan kaldu ayam bubuk sesuai selera.
  7. Tumis sampai bumbu tercampur rata. Tes rasa.
  8. Jika sudah cukup, tumis ikan tongkol suwir siap disajikan.

Selamat mencoba dan semoga suka!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading