Sukses

Food

5 Resep Jus Buah Manis Alami untuk Penurun Berat Badan

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Banyak dari kita ingin diet dengan tujuan menurunkan berat badan dengan cepat dan sehat. Salah satu cara utamanya tentu dengan olahraga, tapi cara lain yang tidak kalah penting dan berpengaruh dalam menurunkan berat badan adalah mengonsumsi buah-buahan. Jus menjadi salah satu menu diet yang banyak disukai orang-orang, tapi jus buah menjadi kurang sehat ketika ditambahkan gula. Padahal jika ingin menurunkan berat badan, kita perlu mengurangi konsumsi gula.

Untuk mengatasinya, kita bisa memilih buah-buahan yang memang sudah manis alami tapi tidak kehilangan tujuan kita untuk menurunkan berat badan. Ini dia beberapa resep jus buah manis alami yang cocok untuk menurunkan berat badan.

 

1. Resep Jus Melon Dingin

Bahan-bahan:

  • 250 gram buah melon
  • 100 ml air
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Sebelumnya, simpan melon di kulkas agar dingin.
  2. Kupas dan potong-potong buah melon.
  3. Blender melon dan air sampai halus dan tercampur rata.
  4. Siapkan gelas, isi dengan sedikit es batu, dan tuangkan jus melon ke dalamnya.
  5. Jus melon sederhana dan segar siap dinikmati.

2. Resep Jus Semangka

Bahan:

  • 200 gram buah semangka kupas
  • 100 ml air es
  • 1/2 sdt perasan jeruk nipis

Cara membuat:

  1. Potong-potong semangka, buang bijinya.
  2. Masukkan semangka dan air ke dalam blender. Blender hingga halus.
  3. Tuang ke dalam gelas, tambahkan perasan jeruk nipis agar segar, kalau tidak suka boleh skip saja.
  4. Nikmati selagi segar.

3. Resep Jus Apel Pir

Bahan:

  • 1 buah apel merah
  • 1 buah pir
  • 300 ml air es

Cara membuat:

  1. Cuci bersih buah apel dan pir, potong-potong, buang bijinya.
  2. Tak perlu dikupas hingga bersih karena kulit buah mengandung serat.
  3. Masukkan ke dalam blender bersama air. Blender hingga halus.
  4. Tuang ke dalam gelas, minum selagi masih segar.

4. Resep Jus Mangga Jeruk

Bahan-Bahan

  • 1 buah mangga harum manis matang
  • 1 buah jeruk peras manis
  • air es secukupnya

Cara Membuat

  1. Kupas dan cuci bersih semua buah. Potong-potong.
  2. Masukkan mangga dan perasan jeruk ke dalam juicer atau blender. Haluskan.
  3. Tuang ke dalam gelas yang sudah diisi es batu secukupnya. Jus mangga sehat siap dinikmati.

5. Resep Jus Pepaya Nanas

Bahan:

  • 150 ml air es
  • 100 gram pepaya kupas
  • 50 gram nanas
  • 1 sdt madu

Cara membuat:

  1. Potong-potong pepaya dan nanas.
  2. Masukkan ke dalam blender, tambahkan air es.
  3. Blender hingga halus, tuang ke dalam gelas.
  4. Tambahkan madu, aduk rata.
  5. Jus pepaya nanas siap diminum selagi dingin.
  6. Boleh juga tambahkan perasan jeruk jika ingin terasa segar.

Itu dia beberapa resep jus buah manis alami yang cocok dijadikan menu diet rendah gula yang bisa diminum untuk mendukung penurunan berat badan.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading