Fimela.com, Jakarta Untuk teman minum teh kali ini, yuk coba bikin kue kukus. Ada ragam kue kukus tradisional tanpa minyak yang bisa langsung dibuat sendiri di rumah. Kue kukus ini juga cocok dinikmati oleh anak-anak.
Selengkapnya, langsung saja simak kompilasi resep pilihan Fimela berikut ini. Ada kue nagasari hingga kue mega mendung yang menarik untuk dicoba. Selamat mencoba, Sahabat Fimela.
1. Resep Kue Nagasari Pisang Loyang
Bahan-Bahan
- 6 buah pisang matang
- 100 gram tepung beras
- 40 gram tepung tapioka
- 80 gram gula pasir
- 400 ml santan cair
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1/4 sdt garam
- mentega untuk olesan loyang
Cara Membuat
1. Iris tipis buah pisang. Sisihkan.
Advertisement
2. Campur tepung beras, tepung tapioka, gula, vanili, dan garam. Aduk rata. Tuang santan sedikit demi sedikit. Aduk rata sampai tidak bergerindil.
3. Panaskan kukusan.
4. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi mentega sampai menutup dasar loyang. Tata pisang di atasnya. Kukus selama 5 menit.
5. Tuang adonan lagi di atas lapisan pisang, beri pisang. Kukus selama 5 menit. Lakukan berselang-seling untuk setiap lapisan hingga adonan habis.
6. Kukus selama 20 menit hingga matang merata.
7. Biarkan kue nagasari dingin lebih dahulu, baru dikeluarkan dari cetakan dan dipotong-potong.
Selamat mencoba!
Advertisement
2. Resep Kue Pasung
Bahan-Bahan
- 125 gram tepung beras
- 50 gram tepung tapioka
- 175 gram gula merah
- 400 ml santan kelapa
- 1/4 sdt garam
- daun pisang
Cara Membuat
1. Bentuk daun pisang menyerupai kerucut.
2. Siapkan panci. Masukkan gula merah, santan, dan garam. Masak hingga mendidih. Saring dan biarkan dingin.
3. Siapkan wadah. Masukkan tepung beras, tepung tapioka, dan larutan gula merah. Aduk hingga adonan tidak bergerindil.
4. Panaskan kukusan.
5. Siapkan wadah. Masukkan dan tata cetakan kerucut daun pisang di dalamnya, tuang adonan kue ke dalamnya.
6. Kukus kue pasung selama kurang lebih 20 menit.
Selamat mencoba!
3. Resep Kue Talam Tako
Bahan-Bahan
- 50 gram tepung hunkwe
- 1 buah jagung manis rebus, dipipil
- 80 gram gula pasir
- 500 ml santan
- 1/4 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
- 15 lembar daun pandan untuk takir
Cara Membuat
1. Bentuk 15 lembar daun pandan menjadi takir untuk wadah kue.
2. Campur tepung hunkwe, garam, gula, daun pandan, dan santan. Masak dengan api kecil hingga mengental dan meletup-letup. Matikan api.
3. Masukkan jagung pipil. Aduk rata.
4. Tuang adonan ke takir yang sudah dibuat.
5. Biarkan kue dingin dan padat.
Advertisement
4. Resep Kue Jongkong Singkong Kukus
Bahan-Bahan
- 1 kg singkong
- 1/2 butir kelapa muda
- 1 sdt garam
- gula merah secukupnya, disisir
- daun pisang untuk membungkus
Cara Membuat
1. Singkong yang sudah dikupas dan dicuci bersih, diparut.
2. Campur singkong parut dengan sebagian kelapa parut. Tambahkan garam. Aduk rata.
3. Bungkus adonan singkong dengan daun pisang. Beri isian gula merah di dalamnya.
4. Panaskan kukusan.
5. Kukus kue jongkong selama sekitar 30 menit hingga matang.
6. Setelah kue matang, potong-potong, dan sajikan dengan kelapa parut.
5. Resep Kue Mega Mendung
Bahan Adonan Putih
- 50 gram tepung hunkwe putih, larutkan dengan sedikit air
- 400 ml santan kelapa
- 1/2 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
Bahan Adonan Gula Merah
- 50 gram tepung hunkwe putih, larutkan dengan sedikit air
- 400 ml santan kelapa
- 125 gram gula merah, disisir halus
- 1/4 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
Cara Membuat
1. Buat adonan putih. Masak santan, garam, dan daun pandan hingga mendidih. Masukkan larutan hunkwe sambil diaduk-aduk. Masak hingga tidak bergerindil dan mendidih. Angkat.
2. Buat adonan gula merah. Masak santan, garam, gula merah, dan daun pandan hingga mendidih. Masukkan larutan hunkwe sambil diaduk-aduk. Masak hingga tidak bergerindil dan mendidih. Angkat.
3. Ambil daun pisang. Masukkan adonan putih dan adonan gula merah, lipat lalu rapikan dengan tusuk gigi. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.
4. Setelah uap panasnya hilang, simpan kue mega mendung di dalam kulkas. Bisa dinikmati saat sudah dingin.
Selamat mencoba!
Advertisement
6. Resep Kue Apem Kukus yang Lembut
Bahan-Bahan
- 100 gram tape singkong
- 180 gram tepung beras
- 140 gram gula pasir
- 270 ml santan
- 1 sdt ragi instan
- pewarna makanan
Cara Membuat
1. Rebus santan dan gula sampai gula larut. Sisihkan.
2. Haluskan tape. Sisihkan.
3. Campur tepung beras dan ragi instan. Tambahkan tape dan rebusan santan. Aduk hingga tekstur adonan jadi licin.
4. Diamkan adonan selama sekitar 1 jam.
5. Beri pewarna secukupnya. Aduk rata.
6. Panaskan kukusan.
7. Tuang adonan ke cetakan.
8. Kukus kue apem selama sekitar 25 menit hingga matang.
7. Resep Kue Lepet Jagung
Bahan-Bahan
- 3 buah jagung manis, serut
- 3 sdm tepung maizena
- 2 sdm tepung terigu
- 4 sdm gula pasir
- sejumput garam
Cara Membuat
1. Campur jagung, tepung terigu, tepung maizena, gula, dan garam. Aduk rata.
2. Siapkan lembaran kulit jagung yang sudah dibersihkan.
3. Bungkus adonan lepet jagung manis dengan kulit jagung. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.
4. Panaskan kukusan.
5. Kukus lepet jagung selama sekitar 25 menit hingga matang.
Selamat mencoba!