Fimela.com, Jakarta Berbagai jenis sayur dapat mengandung serat yang begitu tinggi sehingga sangat baik dikonsumsi untuk menu makan bersama keluarga. Bersama dengan nasi, beberapa lauk berupa sayur berikut bisa Sahabat Fimela langsung coba di rumah. Entah ditumis atau dijadikan sop kuah bening, kamu bisa memasaknya sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Berikut ini beberapa resep sayur yang mengandung banyak serat dan mudah untuk dibuat :
Advertisement
1. Resep Capcay Goreng Saus Tiram
Bahan-Bahan:
- 1/2 bonggol kembang kol, potong-potong
- 1/2 bonggol sawi putih, potong-potong
- 1 bonggol sawi hijau, potong-potong
- 1 buah wortel, kupas dan iris tipis
- 5 buah bakso sapi, iris
- 1 buah tomat, potong jadi 8 bagian
- 5 siung bawang merah, iris tipis
- 4 siung bawang putih, iris tipis
- 200 ml air
- 50 ml minyak goreng untuk menumis
Bahan Bumbu:
- 2 sdm saus tiram
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt kecap manis
Cara Membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
- Masukkan kembang kol dan wortel. Tambahkan air. Masak selama 5 menit hingga sayur agak lunak.
- Masukkan sayur sawi putih dan sawi hijau. Tambahkan bakso sapi dan tomat. Aduk rata.
- Masukkan semua bahan bumbu. Masak hingga semua bahan matang dan bumbu meresap.
- Angkat dan sajikan.
2. Resep Sayur Bening Brokoli Wortel
Bahan-bahan:
- 1 bonggol brokoli
- 2 buah wortel, potong-potong
- 1 siung bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt gula
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 1 sdm minyak goreng
- Air secukupnya
Cara Membuat:
- Potong-potong brokoli dan kupas wortel, cuci bersih. Potong-potong wortel.
- Didihkan air dalam panci. Masukkan brokoli dan wortel, masak hingga empuk.
- Panaskan minyak, masukkan bawang merah dan bawang putih, tumis sampai harum. Angkat.
- Masukkan garam, gula dan kaldu bubuk. Tes rasa, jika sudah pas, masukkan tumisan bawang.
- Angkat dan sajikan selagi hangat.
Advertisement
3. Resep Wortel Buncis Bumbu Kuning
Bahan-Bahan:
- 250 gram wortel, potong memanjang
- 12 buah buncis, siangi dan potong
- 1 helai bawang prei, iris serong
- 1 butir telur ayam
- garam, gula, dan kaldu secukupnya
- air secukupnya
Bumbu Halus:
- 2 cm kunyit
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 sdt lada
- 2 butir kemiri
Cara Membuat:
- Buat telur orak-arik. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan air.
- Masukkan wortel dan buncis.
- Tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, dan bawang prei. Aduk rata.
- Masukkan telur orak-arik. Aduk rata. Setelah air menyusut, angkat dan sajikan.
4. Resep Tumis Sawi Jamur Tiram
Bahan:
- 250 gram jamur tiram
- 10 lembar daun sawi hijau, potong-potong
- 5 siung bawang putih, cincang halus
- 5 butir bawang merah, cincang halus
- 5 buah cabai rawit, iris serong
- Garam, penyedap dan lada bubuk (secukupnya)
- Minyak goreng, secukupnya
Cara Membuat:
- Siapkan semua bahan. Rendam jamur tiram dengan air panas sebentar kemudian tiriskan atau bila perlu peras airnya. Ini agar jamur tidak berbau langu.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
- Masukkan cabai kemudian tumis hingga layu.Tambahkan sawi ke dalam tumisan bumbu, aduk dan masak hingga layu.
- Tambahkan jamur ke dalamnya. Aduk rata.
- Masukkan garam, penyedap dan lada bubuk, secukupnya. Aduk rata semua bahan. Tambahkan sedikit air agar bumbu meresap.
- Masak semua bahan hingga matang. Koreksi rasa kemudian angkat. Sajikan.
Advertisement
5. Resep Bening Kangkung Jagung
Bahan:
- 1 ikat kangkung, ambil daunnya
- 2 buah jagung manis, potong-potong
- tauge secukupnya
Bumbu:
- 2 ruas kunci, memarkan
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 3 siung bawang merah, iris tipis
- 1 sdt kaldu ayam (optional)
- Garam dan gula secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus air secukupnya, kurang lebih 500 ml.
- Masukkan jagung yang sudah dipotong dan pipil hingga berubah warna atau setengah matang.
- Masukkan bawang putih, bawang merah dan kunci. Aduk rata dan masak selama 2 menit.
- Masukkan kangkung dan tauge, rebus lagi hingga kangkung layu. Masukkan gula, garam dan kaldu bubuk secukupya. Jika kangkung sudah empuk, matikan api.
Itu dia beberapa resep masakan sayur banyak serat yang bisa Sahabat Fimela coba. Terasa lezat,kan? Belum lagi dengan nutrisi dan gizi yang terkandung di dalamnya. Bukan cuman makan enak, melainkan tubuhmu juga bisa berkembang menjadi lebih sehat. Selamat mencoba dan selamat menikmati!
Penulis: Syifa Azzahra