Sukses

Food

Resep Simpel Jamu Godogan untuk Penderita Kolesterol, Asam Urat dan Diabetes

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Jamu tradisional merupakan salah stu pilihan obat herbal untuk menyembuhkan penyakit. Beberapa jenis empon-empon yang sering digunakan untuk bumbu dapur pun bisa diolah menjadi jamu. Seperti jenis jamu yang satu ini, jamu yang dibuat dari berbagai jenis empon-empon ini dipercaya dapat menurunkan kadar kolesterol, asam urat dan gula darah tinggi. Penasaran, apa saja bahan dan bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

Bahan:

  • 1 genggam kunyit kering
  • 1 genggam temulawak kering
  • 1 sdm jinten hitam
  • 4 buah jahe
  • 2 batang sereh
  • 5 lbr daun salam

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih kunyit, temulawak, jahe, sereh dan daun salam.
  2. Geprek sampai lunak jahe.
  3. Campurkan semua bahan, kemudian rebus dengan 4 liter air. Rebus jamu menggunakan kuali.
  4. Rebus jamu sampai air berkurang ½ dari air rebusan awal.
  5. Jamu siap disajikan, jika ingin terasa manis bisa menambahkan madu atau gula madu saat hendak meminumnya.

Selamat mencoba dan semoga informasi ini bermanfaat. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading