Sukses

Food

Cara Praktis Membuat Mochi Bites Matcha

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Mochi adalah sejenis kue beras yang biasa ditemukan dalam budaya Jepang. Kue ini dibuat menggunakan tepung beras ketan yang juga dikenal dengan tepung beras manis. Walau demikian, tepung beras ini tidak manis dan tidak mengandung gluten. 

“Ketan” mengartikan tepung beras dibuat dari beras berbiji pendek dan mengacu pada kualitasnya yang lengket dan kenyal saat dimasak atau dipanggang. Camilan mochi ini sangat mudah dibuat, kenyal, dan sedikit manis. Taburan gula halus akan menambah cita rasa mochi ini. Dilansir dari a day in kitchen (4/9) ini cara membuat mochi bites rasa matcha. 

Bahan Membuat Mochi

Berikut adalah bahan yang perlu disiapkan saat membuat mochi.

  • Tepung beras ketan
  • Bubuk matcha
  • Baking powder
  • Garam
  • Susu
  • Mentega cair
  • Telur
  • Ekstrak vanili
  • Madu
  • Kotak coklat (opsional)

Cara Membuat Mochi

Cara membuat mochi bites yang mudah

  • Campurkan semua bahan-bahan kering seperti tepung ketan, bubuk matcha, baking powder dan garam ke dalam mangkuk dan kocok sampai tercampur merata. Siapkan juga gelas ukuran 1 liter atau mangkuk berukuran sedang lalu tambahkan semua bahan basah seperti susu, telur, mentega cair, madu, dan ekstrak vanili dan kocok sampai tercampur merata. 
  • Masukan bahan kering ke dalam bahan basah, kocok dengan baik sampai campurannya bagus dan halus. Konsistensinya harus kental tapi encer, hampir seperti sirup.
  • Tuang adonan secara merata ke dalam loyang muffin yang sudah diolesi minyak.
  • Masukan loyang ke dalam oven bersuhu 325F atau 165C yang sudah dipanaskan sebelumnya dan panggang selama 25-30 menit.
  • Biarkan mochi yang telah dipanggang mendingin di dalam loyang sekitar 10 menit sebelum memindahkannya agar benar-benar dingin.
  • Mochi sudah siap dihidangkan, jika kamu ingin membuat tambahan topping di atasnya kamu bisa menambahkan coklat yang sudah dilelehkan di atas mochi. Kamu bisa melelehkan coklat menggunakan microwave atau dipanaskan di panci.

Sahabat Fimela, demikian cara mudah membuat mochi bites yang sedang viral. Kamu bisa membuat rasa lain sesuai dengan selera. Semoga informasi ini bermanfaat. 

 

Penulis : Nadia Maharani Ardiansih 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading