Sukses

Food

5 Resep Bekal Makan Siang Praktis Serba Tumisan

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi3 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Mau bikin bekal makan siang yang praktis dan mudah dibuat? Coba bikin tumisan saja. Ada banyak resep tumisan yang cocok untuk ide bekal.

Kali ini, Fimela hadirkan lima resep pilihan serba tumisan yang enak dan cocok untuk bekal. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.

1. Resep Tumis Jamur Kancing

Bahan:

  • 300 gr jamur kancing
  • 3 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 5 buah cabai rawit
  • Garam secukupnya
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • Lada bubuk secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Gula secukupnya

Cara Membuat

Cuci bersih jamur kancing, lalu potong-potong menjadi beberapa bagian sesuai selera.

Iris tipis bawang putih, bawang merah, dan cabai rawit.

Tumis bumbu iris dengan sedikit minyak. Tumis hingga harum dan layu.

Masukkan jamur, tumis hingga agak sedikit layu. Tambahkan garam, saus tiram, penyedap rasa, kecap, lada dan gula.

Tes rasa, jika sudah pas, matikan kompor.

Tumis jamur kancing siap disajikan.

2. Resep Tumis Buncis Sederhana

Bahan

  • ¼  kg buncis
  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 10 buah cabai rawit
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya, jika suka

Cara Membuat

  1. Iris serong sayur buncis kemudian cuci hingga bersih
  2. Iris tipis bawang merah, bawang putih dan cabai
  3. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu hingga layu dan harum
  4. Masukkan sedikit garam ke dalam bumbu kemudian susul dengan sayur buncis
  5. Aduk rata sayur buncis bersama bumbu, tutup wajan dan tunggu beberapa saat
  6. Tambahkan gula dan kaldu ayam bubuk secukupnya, tes rasa
  7. Angkat tumis buncis yang sudah matang

3. Resep Tumis Sawi Putih Tempe

Bahan

  • 1 bungkul sawi putih, potong sesuai selera
  • 1 papan tempe, potong dadu
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • 6 siung bawang merah, iris tipis
  • 10 buah cabai rawit, iris serong
  • 3 buah cabai merah besar, iris serong
  • Garam, secukupnya
  • Kaldu penyedap bubuk, secukupnya

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan, cuci bersih sawi dan bumbu yang akan diiris tipis
  2. Goreng tempe hingga setengah matang, tiriskan dan sisihkan sebentar
  3. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah dan cabai hingga layu serta harum
  4. Masukkan sawi ke dalam tumisan bumbu, aduk rata
  5. Tambahkan tempe ke dalam wajan
  6. Tambahkan garam dan kaldu penyedap bubuk secukupnya, aduk rata
  7. Masak tumis sawi putih hingga layu kira-kira selama 5 - 7 menit
  8. Koreksi rasa, angkat tumis sawi putih yang telah matang

4. Resep Tumis Taoge Ikan Asin

Bahan-Bahan

  • 250 gram taoge, cuci bersih
  • 100 gram ikan asin jambal, iris kecil
  • 3 butir bawang merah, iris tipis
  • 1 siung bawang putih, iris tipis
  • 5 buah cabai merah keriting, iris tipis serong
  • 1 helai bawang daun, iris
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • gula secukupnya

Cara Membuat

1. Panaskan minyak.

2. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai.

3. Masukkan ikan asin jambal. Aduk hingga ikan asin matang.

4. Masukkan taoge dan bawang daun. Tambahkan kaldu dan gula. Koreksi rasa.

5. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba!

5. Resep Tumis Kacang Panjang Tempe

Bahan:

  • 1 ikat kacang panjang
  • 1 papan tempe

Bumbu:

  • 3 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 2 buah cabai merah
  • 2 lembar daun salam
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • garam secukupnya

Cara Membuat

  1. Potong-potong kacang panjang sekitar 4 cm. Potong-potong tempe bentuk korek api, goreng hingga matang, angkat. Sisihkan.
  2. Iris tipis bawang putih dan bawang merah. Panaskan minyak secukupnya, tumis dua bawang hingga harum. 
  3. Masukkan jahe yang sudah dimemarkan, cabai merah dan daun salam. Tumis bumbu hingga matang.
  4. Masukkan kacang panjang dan sedikit garam. Tuang sedikit air dan masak hingga kacang panjang matang dan air habis.
  5. Masukkan saus tiram, kecap manis dan lada bubuk. Aduk rata.
  6. Jika bumbu sudah meresap dan tampak kecokelatan mengkilap, angkat.

Selamat memasak!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading