Sukses

Food

Resep Mie Tiaw Goreng Seafood Ala Rumahan

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Mie tiaw atau kwetiau merupakan lah salah satu jenis mi yang populer dalam masakan Tionghoa. Mie tiaw merujuk pada "mie" berarti mi, dan "tiaw" berarti goreng oleh karena itu, mie tiaw secara harfiah berarti mi goreng. Mie tiaw yang digoreng dengan bumbu dan bahan lainnya seperti kecambah, udang, daging ayam atau sapi, dan telur.

Makanan satu ini menjadi salah satu makanan yang paling banyak disukai karena rasanya, tak hanya itu mie tiaw juga memiliki tekstur yang lembut, mereka sangat cocok untuk disajikan dengan berbagai bumbu dan tambahan lainnya. Mie tiaw juga dikenal karena kemampuannya menyerap rasa dari bumbu dan saus dengan sangat baik, menjadikannya hidangan yang lezat dan populer di berbagai belahan dunia.

Pernah mencoba membuat mie tiaw sendiri di rumah? Membuat mie tiaw ternyata tidaklah susah lho. Jika kamu ingin mencoba membuat mie tiaw, ini dia beberapa resep dan cara mudah membuat mie tiaw ala rumahan yang dapat kamu coba:

Resep Mie Tiaw

Bahan-bahan:

  • 200 gram mie tiaw (mie pipih).
  • 100 gram udang, dikupas dan dibersihkan.
  • 100 gram cumi, potong-potong.
  • 100 gram kerang, dicuci bersih.
  • 2 siung bawang putih, cincang halus.
  • 2 batang daun bawang, iris tipis.
  • 2 sdm saus tiram.
  • 2 sdm kecap manis.
  • 1 sdm kecap asin.
  • 1 sdt saus cabai (opsional, jika suka pedas).
  • 1/2 sdt garam (atau sesuai selera).
  • 1/4 sdt merica bubuk.
  • 2 sdm sayur untuk menggoreng.

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama siapkan mie tiaw lalu rendam dalam air hangat, angkat dan tiriskan. 
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, tambahkan udang, cumi, dan kerang dalam wajan masak hingga berubah warna menjadi kemerahan. 
  3. Masukkan saus tiram, kecap manis, kecap asin, saus cabai, garam, dan merica bubuk aduk hingga tercampur rata dan masak matang. 
  4. Pisagkah seafoiod dalam wajan atau mangkuk. 
  5. Panaskan minyak, masukkan mie tiaw dan aduk dengan bumbu yang tersisa dalam wajan. 
  6. Goreng mie tiaw, masukkan kembali seafood yang sudah diangkat ke dalam wajan, aduk hingga tercampur rata. 
  7. Tambahkan irisan daun bawang, aduk sebentar dan matikan api. 

Mie tiaw seafood siap disajikan! Anda dapat menyajikannya panas-panas sebagai hidangan utama yang lezat dan bergizi. Selamat mencoba!  

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading