Sukses

Food

Resep Balado Terong Gurih Sedap untuk Menu Sehari-Hari

0(0)

Waktu Pembuatan25 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Terong bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat dan menggugah selera. Salah satu menu andalan dengan bahan dasar terong ada terong balado. Terong balado yang gurih sedap, siap menjadi lauk makan sehari-hari. Untuk membuat balado terong, mari simak baik-baik resepnya di bawah ini.

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 3 buah terong ungu, iris panjang jadi beberapa bagian
  • 1 lembar daun jeruk

Bumbu Halus

  • 5 siung bawang putih
  • 9 butir bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 10 buah cabai rawit
  • 7 buah cabai keriting merah
  • 2 buah tomat
  • Garam, penyedap masakan, gula merah dan kaldu ayam bubuk (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan. 
  2. Goreng terong ungu hingga setengah matang, angkat kemudian tiriskan. 
  3. Haluskan bumbu dengan cara diblender. 
  4. Masak bumbu di wajan bersih dengan api kecil hingga matang dan harum. 
  5. Tambahkan daun jeruk ke dalam bumbu, aduk rata semua bahan. 
  6. Masukkan terong, tambahkan sedikit air kemudian aduk rata semua bahan. 
  7. Masak dengan api sedang sampai terong matang dan air cukup asat. 
  8. Koreksi rasa, angkat kemudian sajikan terong balado. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah menyukainya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading