Sukses

Food

Pengalaman Bersantap Makanan Barat dengan Sentuhan Rasa Lokal di DoubleTree by Hilton Jakarta-Diponegoro

Fimela.com, Jakarta Makanan barat bisa dimodifikasi sesuai dengan cita rasa Indonesia. Kelezatannya dijamin tidak akan kalah dari masakan aslinya.

Jika kamu bertandang ke Cikini, Jakarta Pusat, jangan lupa singgah ke hotel DoubleTree by Hilton Jakarta-Diponegoro. Salah satu restorannya, Sea Grain Restaurant & Bar, mempersembahkan kenikmatan masakan ala Barat dengan sentuhan rasa lokal, menghasilkan hidangan fusion yang unik dan inovatif.

Terletak di lantai tiga, Sea Grain Restaurant & Bar menyajikan nuansa kontemporer yang cocok untuk segala acara, baik untuk makan siang yang elegan, makan malam berdua yang hangat, atau minum bersama teman setelah beraktivitas.

Para tamu dapat menikmati area di dalam ruangan dengan suasana nyaman, atau bersantai di area luar ruangan dengan udara segar dan pemandangan kota Jakarta. Bagi pengunjung yang mencari area yang lebih eksklusif dapat memilih salah satu dari dua ruang makan pribadi.

Andre A. Gomez, regional general manager Hilton Indonesia & Timor Leste dan general manager DoubleTree by Hilton Jakarta – Diponegoro mengatakan, Sea Grain Restaurant & Bar telah menerima respon positif sebagai destinasi kuliner di Jakarta. Karenanya, pihaknya tiada hentinya menyediakan hidangan inovatif dengan pengalaman yang menyenangkan.

“Maka dari itu, tim restoran beserta Chef de Cuisine kami, Rendy Reynaldi, telah menghadirkan menu baru yang terbuat dari bahan-bahan lokal berkualitas tinggi dengan rasa yang menggugah selera,” ujarnya pada (10/7/2023).

Total ada 15 jenis masakan baru yang sudah dapat dinikmati oleh para tamu yang akan hadir ke Sea Grain Restaurant & Bar. Tim Fimela pun mendapat kesempatan untuk mencicipi 9 menu terbaiknya yang layak dicoba. Berikut ulasan selengkapnya!

Makanan Pembuka

Pertama, untuk makanan pembuka; ada Sea Grain Caesar Salad yang terdiri dari Baby romaine, grilled chicken, salted Kapasan fish, parmesan cheese, caesar dressing, serta crispy tempeh yang menambah kelezatan dan tekstur dari salad tersebut.

Roasted Bone Marrow mempersembahkan sumsum dari tulang sapi Australia yang disajikan dengan daging berbumbu maranggi dan rendang mayonaise yang lezat. Lain halnya dengan Escargot Vol au Vent yang dicampur dengan mentega balado, yaitu saus lokal dari Sumatera Barat. Terdapat juga Steak Tartare dengan wagyu tenderloin segar dan keripik ubi.

Makanan Utama

Beralih ke makanan utama, Brandy Steak menjadi salah satu menu yang direkomendasikan oleh Chef.  Ribeye panggang seberat 250 gr ini disajikan dengan tomat bakar, baby carrot dan ubi Cilembu goreng dari Jawa Barat. Chef restoran akan mengunjungi meja tamu untuk melakukan teknik flambé pada steak ini dengan saus spesial yang terbuat dari brandy, sehingga menghasilkan rasa smoky yang sedap ketika disantap. 

Bagi para tamu yang menikmati makanan laut, Salted Baked Sea Bass menawarkan pengalaman bersantap yang unik. Ikan sea bass dibalut dengan garam yang akan mengeras setelah dipanggang, dan Chef restoran akan menghancurkan lapisan garam ini dengan menggunakan palu di depan para tamu.

“Teknik masakan ini terinspirasi dari Prancis untuk menghasilkan daging ikan yang lembut, selanjutnya akan di oven selama 25 menit. Bagian kulit ikan yang bersentuhan langsung dengan garam akan dibuang agar tidak keasinan,” jelas Chef Rendy kepada Fimela.

Hidangan ini disajikan beserta bayam dan kentang yang direbus dengan pandan, serta ditambahkan saus woku dari Sulawesi Utara – menghasilkan rasa yang gurih dan segar. Selanjutnya, ada Tomahawk yang disajikan seberat 1,5 kg Australian Wagyu Beef MB2 dengan 3 pilihan side dishes dan 3 saus; yakni saus mushroom, sambal andaliman, dan sambal matah.

Kemudian, soft-shell crab pindang cream yang terdiri dari crispy soft-shell crab, pindang cream sauce yang asam-gurih, spinach and corn, dan kecombrang rice yang wangi dan gurih.

“Saya beserta seluruh tim telah menghadirkan pilihan menu spesial dengan rasa baru, bahan-bahan baru, serta cerita baru di balik masing-masing hidangan,” kata Chef Rendy Reynaldi.

Pilihan Desserts

Di jajaran desserts, ada chocolate bomb yang memiliki manis yang pas. Chocolate dome feuilletine chocolate dipadukan dengan diplomat cream, dan mango sauce. Rasa manis dan asam bercampur jadi satu.

Tak ketinggalan orange marmalade berupa honey panna cotta orange peel marmalade dan honey meringue yang disajikan berbentuk sangkar lebah. Dari dalam honey meringue tersebut, terdapat madu asli yang menetes perlahan ke dalam panna cotta.

Pilihan Cocktail Segar

Para tamu juga dapat mencoba signature cocktail terbaru. Sea Grain Cosmo Banana akan menghadirkan sensasi yang unik apabila dinikmati dengan menggunakan dua jenis kacamata berbeda.

Kacamata berwarna kuning akan meningkatkan rasa manis, sementara kacamata berwarna coklat akan meningkatkan rasa asam. Kenikmatan minuman ini pun ditambah dengan aroma dari pisang Ambon dan cranberry.  Untuk sensasi yang lebih segar, Margarita Kecombrang menawarkan rasa asam yang kaya dengan sentuhan rasa jeruk. Minuman ini ditambahkan pula dengan kecombrang yang memberikan aroma jahe segar yang cocok untuk meningkatkan semangat.

Ciptakan kenangan yang tak terlupakan bersama orang tersayang di Sea Grain Restaurant & Bar. Buka setiap hari Jumat – Minggu untuk makan siang pada pukul 12:00 – 15:00 dan setiap hari Senin – Minggu untuk makan malam pada pukul 18:00 – 22:00. Untuk membuat reservasi, hubungi +62 (0) 21 2985 7000 atau kirimkan pesan melalui WhatsApp ke +62 811 1917 4609.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading