Sukses

Food

Resep Maneul Jangajji Acar Bawang Putih Korea

Fimela.com, Jakarta Ketika makan makanan Korea, mungkin kamu memerhatikan bahwa ada banyak banchan atau makanan pendamping yang disajikan bersama makanan utama. Salah satu side dish atau mekanan pendamping yang sering disajikan adalah acar bawang putih. Rasanya asam manis gurih sehingga cocok menyegarkan mulut setelah makan makanan yang berbumbu. Bahkan terkadang ada yang menjadikan acar bwang ini lauk. Jika tertarik membuat acar bawang putih ala Korea, ini dia resepnya.

Bahan:

  • 200 g bawang putih
  • 300 ml cuka (secukupnya)

Bahan rendaman:

  • 200 ml air
  • 5 sdm kecap asin
  • 3 sdm gula pasir
  • air secukupnya

Cara membuat:

  1. Kupas bawang putih, siram dengan air mendidih. Diamkan selama 1 menit, aduk sesekali lalu tiriskan.
  2. Rendam bawang putih ke dalam air dingin agar panasnya hilang.
  3. Masukkan bawang ke dalam toples. Tuang cuka ke dalam toples hingga merendam semua bawang. Sisihkan. 
  4. Rebus air, kecap asin, dan gula, aduk hingga larut dan mendidih. Angkat lalu dinginkan.
  5. Tiriskan bawang putih dari cuka. Siram dengan bahan rendaman yang sudah dingin hingga tertutup semua. 
  6. Diamkan selama 1-2 minggu agar bumbunya meresap.

Sajikan acar saat makan makanan korea, atau makan apa saja yang berlemak dan butuh menyegarkan mulut.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading