Fimela.com, Jakarta Umumnya kita mengonsumsi selada sebagai sayur lalapan, hiasan makanan atau salad, tapi ternyata kita juga bisa menggunakan selada sebagai minuman, yaitu dijadikan teh. Bahannya sederhana dan cara membuat teh selada tidak susah. Teh selada diyakini dapat membantu membuat tubuh rileks dan mengantuk sehingga tidur lebih nyenyak. Ini dia resepnya.
Bahan:
- 3 lembar daun selada
- 300 ml air
- madu/gula secukupnya (optional)
Advertisement
Cara membuat:
- Cuci bersih selada, potong-potong.
- Masukkan selada ke dalam gelas. Tuang dengan air panas. Diamkan selama 10-15 menit.
- Aduk sesekali agar layu dan warna airnya berubah.
- Tiriskan selada dan teh selada siap diminum selagi hangat.
- Jika suka ada rasanya, boleh ditambahkan madu atau gula sedikit saja.
Itu dia cara membuat teh selada untuk kesehatan. Yuk coba di rumah!
#Breaking Boundaries