Sukses

Food

Resep Gepuk Serundeng Sunda

0(0)

Waktu Pembuatan120 Menit
Jumlah Porsi10 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Daging sapi bisa diolah jadi sajian gepuk serundeng yang spesial. Berikut ini ada resep gepuk serundeng Sunda yang bisa langsung dicoba di rumah. Yuk, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

Bahan-Bahan

  • 1 kg daging sapi
  • 3 lembar daun salam
  • 2 batang serai, digeprek
  • 1 buah asam kandis
  • 2 lembar daun jeruk
  • garam dan gula secukupnya
  • air kelapa dari 1 butir kelapa

Bumbu yang Dihaluskan

  • 15 butir bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 2 sdm ketumbar
  • 1/2 sdt merica
  • 1 ruas lengkuas
  • 1/2 sdt merica
  • 2 cm kunyit
  • 1 cm jahe

Bahan Serundeng

  • 1 buah kelapa parut
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya lalu iris
  • garam dan gula secukupnya

Bahan Pelengkap

  • bawang merah goreng

 

 

Cara Membuat

1. Iris daging sapi berlawanan serat dengan ukuran sekitar 5 x 5 cm dengan ketebalan sekitar 1 cm.

2. Dalam wajan, campur daging bersama bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai, asam, dan air kelapa. Masak dengan api besar hingga mendidih.

3. Setelah mendidih, kecilkan api kompor.

4. Tambahkan gula merah, gula pasir, dan garam. Masak sampai airnya menyusut. Matikan api.

5. Keluarkan daging dari wajan, lalu geprek. Goreng daging dengan sedikit minyak pakai api kecil. Angkat dan sisihkan.

6. Masukkan kelapa parut dan irisan serai ke dalam wajan. Aduk bersama sisa bumbu. Masak dengan api kecil. Tambahkan sedikit minyak. Masak dengan api kecil sampai serundeng kering.

7. Tambahkan gula dan garam ke serundeng. Aduk rata.

8. Campur daging dengan serundeng. Aduk rata.

9. Sajikan dengan bawang merah goreng.

Selamat mencoba dan semoga suka dengan resep gepuk serundeng Sunda ini, ya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading