Sukses

Food

Resep Udang Keju ala Restoran Mie

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi100 gram Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Udang dipadu dengan keju pasti akan menjadi sajian camilan yang gurih dan enak. Apalagi jika dibalut dengan tepung panir yang digoreng krispi. Menu udang keju ini cukup populer di salah satu restoran yang menyajikan mie. Tidak harus beli jika menginginkannya di rumah karena kita bisa membuatnya sendiri di rumah. Ini dia resep udang keju yang cocok dibuat di rumah.

Bahan:

  • 200 g ayam
  • 100 g udang ukuran sedang
  • 1 sdt saos tiram
  • 3 sdm tepung terigu
  • 3 sdm tepung maizena
  • 2 siung bawang putih
  • 1 butir telur (ambil kuningnya saja)
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt garam
  • merica dan penyedap secukupnya

Bahan isian dan pelapis:

  • 1 butir putih telur
  • keju mozarella secukupnya
  • tepung panir secukupnya

Cara membuat:

  1. Blender halus daging ayam, boleh juga menggunakan food processor. 
  2. Ulek halus bawang putih, campurkan dengan daging ayam.
  3. Masukkan tepung, minyak wijen, kuning telur, saus tiram, garam, gula, merica dan sedikit penyedap. Aduk rata jadi adonan.
  4. Kupas udang dari kepala dan kulitnya. Saat mengupas udang, sisakan ekornya, jangan dibuang.
  5. Potong-potong memanjang keju mozarella, sisihkan.
  6. Ambil adonan secukupnya, boleh dibentuk di tangan, tapi sebelumnya olesi tangan dengan minyakagar adonan tidak menempel.
  7. Pipihkan adonan lalu isi dengan udang dan keju mozarella. Gulung atau kepal-kepal hingga menutupi isian. 
  8. Celup ke dalam putih telur lalu balurkan ke tepung panir. Sisihkan. Lakukan hingga adonan habis. 
  9. Panaskan minyak agak banyak. Goreng udang keju hingga matang kecokelatan. Angkat dan tiriskan.

Nikmati udang keju selagi hangat karena kejunya akan meleleh menggugah selera.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading