Sukses

Food

Resep Tahu Kecap Pedas Manis Beserta Rekomendasi Lauknya

0(0)

Waktu Pembuatan15 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Tahu menjadi bahan makanan favorit hampir semua orang. Selain harganya yang terjangkau, tahu memiliki segudang manfaat buat kesehatan. Tahu juga bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat pun menggugah selera. Salah satunya yakni tahu kecap pedas manis. 

Untuk membuat makanan ini pun sangat mudah. Yuk, simak resepnya di bawah ini.

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 1 papan tahu, potong dadu
  • 1 batang daun bawang, cincang kasar
  • Kecap manis, secukupnya
  • Minyak goreng, sedikit untuk menumis

Bumbu Halus

  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 10 buah cabai rawit
  • 5 buah cabai keriting merah
  • Garam, gula merah, dan kaldu penyedap (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Goreng matang tahu yang telah dipotong dadu. Angkat dan tiriskan. 
  2. Siapkan bumbu halus, tumis dengan sedikit minyak hingga matang dan harum. 
  3. Masukkan tahu ke dalam tumisan bumbu, aduk rata. 
  4. Tambahkan daun bawang, aduk rata kembali. 
  5. Tambahkan kecap manis, aduk rata kemudian koreksi rasa. 
  6. Angkat tahu kecap manis pedas dan sajikan. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka. 

3 Rekomendasi Lauk yang Cocok Disantap dengan Tahu Kecap Pedas Manis

Memasak tahu kecap pedas manis bisa menjadi hidangan yang enak dan lezat untuk makan siang. Nah, menu ini tak lengkap jika tanpa lauk sebagai pendampingnya. Penasaran, lauk apa saja yang cocok untuk menyatap tahu kecap pedas manis? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini. 

1. Telur Dadar Krispi

Bahan:

  • 4 butir telur
  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • Minyak goreng secukupnya

Langkah-langkah Membuat Telur Dadar Crispy

  1. Siapkan mangkuk dan kocok lepas telur dalam mangkuk tersebut hingga kuning telur dan putih telur tercampur dengan baik.
  2. Tambahkan tepung terigu, tepung maizena, baking powder, garam, dan merica bubuk ke dalam mangkuk dengan telur. Aduk rata hingga semua bahan tercampur dengan baik dan membentuk adonan yang sedikit kental.
  3. Panaskan minyak goreng dalam wajan dengan api sedang.
  4. Ambil sejumput adonan telur dan letakkan di atas minyak panas. Ratakan adonan telur hingga membentuk dadar yang tipis dan lebar.
  5. Goreng dadar telur hingga kedua sisinya berwarna keemasan dan renyah. Pastikan dadar telur matang merata tanpa ada bagian yang mentah di tengahnya.
  6. Angkat dadar telur dan tiriskan minyaknya pada kertas minyak atau tisu dapur.
  7. Ulangi proses yang sama untuk sisa adonan telur.

2. Tempe Goreng Tanpa Tepung

Bahan

  • 2 papan tempe, potong dengan ketebalan 1 cm atau sesuai selera
  • Minyak goreng, secukupnya

Bumbu Halus

  • 1 siung bawang putih
  • ½ sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt garam halus
  • Sejumput kaldu ayam bubuk
  • 4 - 5 sdm air

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan dan campur bumbu dengan air.
  2. Potong tempe kemudian rendam dengan adonan bumbu yang telah dicampur air.
  3. Diamkan kira-kira selama 5 sampai 10 menit. 
  4. Nyalakan kompor, panaskan minyak di dalam wajan. 
  5. Ketika minyak sudah panas, masukkan satu persatu tempe yang telah diberi bumbu dan goreng hingga matang. 
  6. Gunakan api sedang dan minyak cukup banyak untuk menggoreng.
  7. Ini akan membuat tempe matang sempurna hingga ke dalam tanpa membuatnya gosong. 
  8. Angkat tempe yang telah matang, tiriskan dan sajikan. 

3. Ikan Nila Goreng

Bahan

  • 2 ekor ikan nila ukuran sedang
  • 1 sdm garam
  • 1 sdt ketumbar
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas jari kunyit
  • Penyedap masakan (secukupnya, jika suka)
  • Minyak gorengPelengkap
  • Sambal bawang
  • Sayur lalapan (kubis, selada air, daun kemangi dan mentimun)

Cara Membuat 

  1. Cuci bersih ikan nila kemudian buang sisik dan isi dalam perut serta insangnya.
  2. Cuci kembali hingga benar-benar bersih.
  3. Haluskan bumbu yakni bawang putih, ketumbar, kunyit, garam dan penyedap masakan.
  4. Tambahkan sedikit air kemudian gunakan untuk memarinasi ikan nila. 
  5. Sayat-sayat tubuh ikan nila agar bumbu meresap dengan baik.
  6. Marinasi dengan bumbu kira-kira selama 30 menit. 
  7. Panaskan minyak, goreng ikan nila dengan api sedang hingga matang dan kering bagian luarnya. 
  8. Sajikan bersama nasi hangat, sambal bawang dan sayur lalapan. 

Selamat mencoba dan semoga suka!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading