Sukses

Food

Resep Ikan Goreng Sambel Bawang yang Gurih

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Siapasih yang tak suka dengan ikan goreng? Ikan merupakan salah satu bahan makanan yang paling sering di masak karena memiliki rasa yang enak dan gurih saat dimasak. Makanan satu ini juga sering disajikan berbagai macam menu makanan, mulai dari ikan goreng, ikan bakar, hingga ikan panggang. 

Apa ikan yang paling sering kamu coba untuk dimasak? Ada banyak sekali ikan yang mudah untuk di masak seperti ikan lele, ikan kembung, ikan bandeng, ikan nila, dan masih banyak lainnya. Selain itu cara mudah untuk menyantap ikan goreng adalah dengan sambal. 

Pernah mencoba membuat ikan goreng sambal bawang ala rumahan? Makanan satu ini sangat mudah untuk di coba lho. Intip resep dan cara mudah membuat ikan goreng sambal bawang ala rumahan yang dapat kamu coba:

Resep Ikan Goreng Sambal Bawang

Bahan-bahan:

  • 2 ekor ikan. 
  • 5 siung bawang putih. 
  • 5 siung bawang merah. 
  • 2 sdm saus sambal. 
  • 1 sdt gula pasir. 
  • 1 sdt garam. 
  • Minyak goreng secukupnya. 
  • Air secukupnya. 

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama bersihkan ikan, cuci bersih, dan marinasi dengan garam diamkan selama 15 menit. 
  2. Kemudian panaskan minyak goreng, goreng ikan dalam minyak hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan. 
  3. Lalu tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai merah hingga harum dan matang. 
  4. Lalu tambahkan saus sambal, gula pasir, dan garam aduk hingga merata dan masak agar bumbu tercampur rata. 
  5. Jika sudah kering, beri sedikit tambahan air agar berkuah. 
  6. Ikan goreng siap disajikan dengam sambal dan nasi hangat agar lebih nikmat. 

Nah, itulah resep mudah membuat ikan goreng sambal bawang yang dapat kamu coba. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading