Fimela.com, Jakarta Jika ingin menurunkan tekanan darah tinggi dan kolesterol, cara sederhananya adalah dengan mengatur pola makan dan hanya makan makanan sehat. Salah satu minuman segar alami yang bisa turunkan tekanan darah dan kolesterol adalah kelapa muda. Bukan hanya tinggi nutrisi tapi juga khasiat kesehatan. Ini beberapa cara meracik kelapa muda menjadi ebrbagai minuman sehat dan cocok untuk turunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi.
Advertisement
1. Resep Es Kelapa Muda Jeruk Nipis
Bahan-bahan:
- 1 buah kelapa muda
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sdm biji selasih
- 2 sdm sirup merah
- es batu secukupnya
Cara membuat:
- Buka kelapa muda, tuang airnya ke mangkuk. Lalu keruk atau serut daging kelapa muda, masukkan ke mangkuk yang sama.Â
- Seduh biji selasih dengan air panas secukupnya. Jika sudah mengembang, campurkan dengan kelapa muda.Â
- Tuang sirup merah dan tambahkan perasan jeruk nipis setengah buah saja agar tidak terlalu asam.
- Sisa jeruk nipis cukup diiris tipis sebagai pemanis.
- Tuang ke dalam gelas-gelas. Beri es batu secukupnya.
2. Resep Cincau Hijau Kelapa Muda
Bahan:
- 20 lembar daun cincau
- 500 ml air matang
- 100 ml susu low fat
- 3 sdm gula pasir
- 1 buah kelapa muda
- es batu secukupnya
- air secukupnya
Cara membuat:
- Cuci bersih daun cincau, lalu ambil 2-3 lembar disiram air panas hingga layu. Sisihkan.
- Sisa daunnya yang mentah remas-remas dengan air matang hingga keluar sarinya atau kental dan berlendir. Jangan lupa gunakan sarung tangan plastik agar tidak terkontaminasi cairan cincaunya.
- Setelah itu, buang tulang-tulang daun cincaunya dan saring air cincau ke dalam wadah lain agar terpisah dari sisa-sisa daunnya yang tidak teremas.Diamkan di dalam lemari es agar cepat memadat.
- Selagi menunggu, buat air gulanya. Seduh gula pasir dengan 100 ml air panas, aduk hingga larut.
- Sendoki cincau hijau ke dalam gelas, beri daging kelapa muda secukupnya. Lalu tuang gula cair dan susu secukupnya. Nikmati dengan tambahan es batu.
Advertisement
3. Resep Es Blewah Kelapa Muda
Bahan-Bahan
- 1 buah blewah ukuran kecil, keruk dagingnya
- 1 buah kelapa muda, ambil airnya dan keruk daging buahnya
- 2 sdm sirup cocopandan
- es batu secukupnya
Cara Membuat
- Siapkan gelas.
- Taruh es batu dalam gelas. Tata blewah dan daging kelapa muda.
- Tuang air kelapa muda.
- Siram dengan 1 sdm sirup cocopandan.
- Es blewah kelapa muda siap dinikmati.
4. Resep Es Jeruk Kelapa Muda Segar
Bahan-Bahan
- 1 buah kelapa muda
- 3 buah jeruk manis
- 1 ruas jahe, dibakar
- 1 sdm gula pasir
Cara Membuat
- Keruk daging kelapa muda.
- Rebus air kelapa, gula, dan jahe bakar sampai mendidih. Angkat dan dinginkan.
- Masukkan daging buah kelap ke dalam air rebusan yang sudah dingin.
- Tambahkan air perasan jeruk nipis dan es batu.
Advertisement
5. Resep Es Kelapa Muda Jeruk Nanas
Bahan
- 2 buah kelapa muda
- 100 gr jeruk bali
- 100 gr nanas matang
- 2 sdm gula atau secukupnya (bisa diganti sirup jeruk)
- air es atau es batu secukupnya
Cara membuat:
- Pecah dan tuang air kelapa muda di sebuah wadah, keruk daging kelapa muda dan pisahkan.
- Blender jeruk dengan nanas dan aduk bersama gula secukupnya hingga larut.
- Campurkan air kelapa muda, daging kelapa muda dan air jeruk peras.
- Tuang masing-masing ke dalam gelas dan siap sajikan.
Yuk coba semua resep minuman kelapa muda di atas, cocok untuk turunkan kolesterol dan jaga kesehatan tubuh.
#Breaking Boundaries