Fimela.com, Jakarta Sedang mencari resep atau menu sarapan sehat dan rendah kolesterol? Yuk, coba resep serba salad berikut ini. Ada resep salad buah dan salad sayur yang bisa dicoba.
Mengawali hari dengan sarapan sehat akan sangat menunjang kesehatan. Menu serba salad ini bisa menjadi awal yang baik untuk menjalani aktivitas dan rutinitas harian.
1. Resep Salad Sayur dan Buah
Bahan-Bahan
- 1 bonggol selada
- 1 buah mentimun
- 1 buah wortel
- 2 buah tomat
- 5 buah blueberry
- 1/4 butir bawang bombay
- keju sesuai selera
Salad Dressing
- 3 sdm minyak zaitun
- 1 sdt oregano kering
- 1/4 sdt garam
Cara Membuat
1. Cuci bersih semua bahan sayur dan buah. Potong-potong secukupnya.
Advertisement
2. Tata semua bahan sayur dan buah di piring. Tambahkan irisan keju dan bawang bombay.
3. Campur semua bahan dressing. Aduk rata.
4. Siramkan dressing ke salad. Aduk rata. Salad sayur sederhana siap dinikmati.
Selamat mencoba!
Advertisement
2. Resep Salad Buah Chia Seeds
Bahan-Bahan
- 1 sdm olive oil
- 1 sdm chia seeds
- 1/2 sd garam
- 1 sdm air perasan jeruk nipis
- 1/2 buah kiwi, kupas dan iris
- 1 buah jeruk manis, kupas dan iris
- 10 butir anggur kecil
- 3 buah stroberi, iris
Cara Membuat
1. Untuk membuat salad dressing, campur olive oil, garam, dan air perasan jeruk nipis. Aduk rata.
2. Tata buah-buahan di piring.
3. Siram buah-buahan dengan salad dressing.
4. Taburi dengan chia seeds.
3. Resep Greek Salad Sehat Rendah Kolesterol
Bahan:
- 5 lembar selada
- 5 lembar romaine/iceberg lettuce
- 5 butir buah zaitun, potong-potong (optional)
- 2 buah tomat merah
- 1 buah mentimun kecil
- 3 sdm minyak zaitun
- 30 gram keju feta
- 1/2 buah bawang bombay
- 1 buah lemon
- 1/2 sdt oregano kering
- garam dan lada secukupnya
Cara Membuat
- Cuci bersih semua sayuran, potong-potong kecil. Campurkan selada, romaice lettuce, mentimun, tomat dan bawang bombay.
- Campurkan dengan keju feta yang sudah dipotong kecil-kecil atau diremas hancur.
- Campurkan minyak zaitun, perasan jeruk lemon, garam, lada dan oregano sebagai salad dressing.
- Tes rasa, jika sudah pas, tuang ke dalam campuran sayuran.
Advertisement
4. Resep Balsamic Salad
Bahan Salad Dressing
- 1/4 cangkir balsamic vinegar
- 1/4 cangkir minyak zaitun (virgin olive oil)
- 3 sdm madu
- 2 sdt mustard
- 1/2 sdt thyme kering
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- sejumput garam dan lada bubuk
Sayur dan Buah
- bayam
- buah stroberi
- mentimun
Cara Membuat
1. Campur semua bahan salad dressing. Aduk rata.
2. Tata ragam sayur yang sudah dipotong di piring.
3. Siram dengan salad dressing secukupnya.
4. Balsamic salad siap dinikmati.
5. Resep Salad Sayur tanpa Mayonaise
Bahan-Bahan
- 150 gram selada air
- 1 buah mentimun, iris-iris
- 2 buah tomat
- 1 buah wortel, potong-potong
- 1 buah apel hijau, potong-potong
- 1/2 butir bawang bombay merah
- 2 buah cabai merah keriting
- 1 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
- 1/2 sdt lada hitam bubuk
- 1 sdt minyak zaitun
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm air lemon
Cara Membuat
1. Siapkan semua bahan sayur yang sudah dicuci bersih dan dipotong-potong.
2. Kukus 1 buah tomat, bawang putih, bawang merah, dan cabai hingga lunak. Angkat.
3. Haluskan bumbu yang dikukus dengan lada.
4. Campur bumbu halus dengan minyak zaitun, garam, dan air lemon. Aduk rata hingga sedikit berbusa.
5. Tata sayur mayur dan buah di piring. Siram dengan bumbu.
6. Diamkan di dalam kulkas selama 20 menit. Salad sayur siap dinikmati.
Selamat mencoba!