Sukses

Food

Resep Rendang Ati Ampela 1 Kg

0(0)

Waktu Pembuatan120 Menit
Jumlah Porsi100 gram Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Jika bosan dengan rendang daging atau dirasa daging sapi harga jualnya sedang mahal, mungkin membuat rendang ati ampela bisa jadi alternatif yang pas. Bukan hanya gurih dan berbumbu rempah sedap, tapi rasanya juga tak kalah enak dengan rendang daging. Ini resep rendang ati ampela yang bisa dicoba buat di rumah.

Bahan:

  • 1 kg ati ampela
  • 2 buah jeruk nipis
  • 300 ml santan kental
  • air dan minyak secukupnya

Bumbu utuh:

  • 2 butir cengkeh
  • 2 butir kapulaga
  • 2 batang buah serai geprek
  • 4 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 sdm kecap manis
  • 2 buah asam kandis (bisa diganti 4 butir asam jawa)
  • Garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu halus:

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 7 buah cabai keriting
  • 6 buah cabai rawit
  • 6 butir kemiri
  • 2 ruas lengkuas
  • 2 ruas jahe
  • 1/2 ruas kunyit
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt merica

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ati ampela, lumuri dengan perasan jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit, bilas bersih agar tidak amis.
  2. Ulek atau blender halus bumbu yang perlu dihaluskan. Panaskan minyak secukupnya, tumis bumbu hingga harum setengah matang.
  3. Masukkan ati ampela, aduk dan masak dengan bumbu hingga berubah warna.
  4. Jika dirasa sudah cukup matang, tuang santan dan air secukupnya. Masak hingga mendidih.
  5. Masukkan semua bumbu utuh, aduk dan masak hingga santan berkurang. Sesekali diaduk agar matangnya merata. Tes rasa, sesuaikan selera.
  6. Jika ati ampela belum empuk, tuang air secukupnya. Lanjutkan memasak hingga empuk. Jika santan sudah berkurang, rendang mulai berminyak dan ati ampela empuk, angkat.

Nikmati rendang ati ampela dengan nasi hangat.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading