Sukses

Food

Resep Kacang Telur 1 Kg yang Renyah dan Empuk

0(0)

Waktu Pembuatan90 Menit
Jumlah Porsi10 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Sedang mencari resep kacang telur 1 kg yang mudah dibuat di rumah? Yuk, coba resep yang satu ini. Dengan 1 kg kacang tanah dan 1 kg tepung terigu, kita bisa membuat kacang tanah yang enak. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.

Bahan-Bahan

  • 1 kg tepung terigu protein sedang
  • 1 kg kacang tanah
  • 4 sdm tepung tapioka
  • 5 butir telur ayam
  • 300 gram gula halus
  • 1 sdt garam
  • 4 sdm margarin, dicairkan

 

 

Cara Membuat

1. Sangrai kacang setengah matang (jangan sampai kulit arinya lepas).

2. Campur telur, gula, dan garam. Kocok hingga tercampur rata. Masukkan margarin cair. Kocok sampai rata.

3. Taruh kacang di wadah. Ambil 3 sdm adonan telur. Tuang ke kacang sambil diaduk-aduk.

4. Tambahkan tepung terigu, tepung tapioka, dan sisa adonan telur sedikit demi sedikit ke kacang sambil digoyang-goyang sampai kacang berselimut tepung semua.

5. Panaskan minyak di wajdan dengan api sedang.

6. Goreng kacang telur. Tungguh hingga warnanya berubah agak kekuningan baru dibalik agar tidak hancur.

7. Setelah warna kacang telur kuning merata, angkat dan tiriskan. Jangan menunggu sampai kecoklatan karena proses pematangan masih tetap berjalan saat kacang diangkat dari penggorengan.

8. Setelah dingin dan uap panasnya hilang, kacang bisa disimpan di dalam stoples kedap udara.

Selamat mencoba dan semoga suka dengan kacang telur ini!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading