Sukses

Food

Resep Combro Pedas Gurih Ala Rumahan

0(0)

Waktu Pembuatan10 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Combro merupakan salah satu makanan tradisional yang berasal dari Jawa Barat, makanan satu ini terbuat dari singkong dan oncom sebagai isiannya. Combro sendiri merupakan singkatan dari makanan “oncom di jero” atau oncom di dalam.

Memiliki bentuk lonjong dan berwarna kecokelatan, combro memiliki rasa rempah, pedas, dan gurih. Serimh disanamakan ternyata combro dan mistro memiliki perbedaan pada bahan maupun bumbunya.

Pernah membuat combro di rumah? Membuat combro di rumah ternyata tidaklah susah bahan yang kamu butuhkan juga tidak banyak. Ini dia resep mudah membuat combro ala rumahan yang dapat kamu coba:

Resep Combro

Bahan-bahan:

  • 700 gr singkong kupas.
  • 120 gr kelapa setengah tua.
  • 1 sdt garam.
  • ½ sdt kaldu ayam bubuk.

Resep Sambal Oncom:

  • 250 gr oncom.
  • 2 sdm kecap manis.
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk.
  • 4 sdm air.
  • 2 batang saun bawang.
  • 50 gr daun kemangi.

Bahan Bumbu Halus:

  • 20 gr buah cabai rawit.
  • 15 butir bawang merah.
  • 5 siung bawang putih.
  • 5 cm kencur.
  • 1 sdt garam.

Cara Membuat:

  1. Parut singkong, lalu aduk dengan kelapa parut, garam, dan kaldu ayam hingga rata dan sisihkan.
  2. Untuk membuat sambal oncom, sangrai oncom selama 5 menit lalu sisihkan. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Lalu tambahkan kecap manis, kaldu ayam bubuk, air, daun bawang, dan kemangi. Masak hingga layu dan sisihkan.
  3. Ambil 2 sdm singkong parut dan bulatkan, lalu pipihkan dan isi dengan sambal oncom. Bulatkan ulangi hingga semua adonan habis.
  4. Panaskan minyak dan goreng combro hingga matang, angkat dan tiriskan. Sajikan combro selagi hangat.

Itulah resep mudah membuat combro yang dapat kamu coba.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading