Fimela.com, Jakarta Ubi jalar merupakan salah satu jenis bahan makanan yang dapat menurunkan kolesterol jahat. Bagi yang ingin mencari makanan atau takjil yang rendah kolesterol, bubur candil yang terbuat dari ubi ungu bisa dipilih. Untuk membuat bubur candil ungu ini juga cukup mudah. Berikut resepnya.
Bahan-Bahan
- 200 gram ubi ungu, direbus hingga empuk
- 200 gram tepung tapioka
- 3 sdm gula rendah kolesterol
- 500 ml air
- 2 lembar daun pandan
- sejumput garam
Pengental
- 50 gram tepung tapioka, dilarutkan dengan sedikit air
Kuah Santan
- 65 ml santan kental
- 400 ml air
- 1 lembar daun pandan
- sejumput garam
Advertisement
Cara Membuat
1. Lumatkan ubi jalar hingga halus.
2. Uleni ubi jalar dengan tepung tapioka. Bentuk bulat-bulat kelereng.
3. Didihkan air, gula, garam, dan daun pandan. Masukkan bola-bola ubi.
4. Setelah semua bola-bola ubi mengapung, tuang larutan tapioka. Aduk hingga mengental. Matikan kompor.
5. Campur semua bahan kuah santan di panci. Rebus hingga mendidih sambil diaduk-aduk. Matikan kompor.
6. Sajikan bubur candil ungu dengan kuah santan. Sajikan.
Selamat mencoba dan semoga suka dengan bubur candil ubi ungu ini!