Sukses

Food

Resep Ayam Rica-rica Kemangi Pedas dan Nikmat

Fimela.com, Jakarta Ayam rica-rica ternyata masakan khas dari Indonesia tepatnya di daerah Manado, Sulawesi Utara. Kata rica sendiri memiliki arti ‘pedas’ atau ‘cabai’. Selain itu membuat ayam rica-rica sendiri sangat mudah lho, rasanya pedas yang khas dalam masakan satu ini membuat orang menyukainya.

Membuat ayam rica-rica kemangi tentu mengutamakan bahan utama yaitu ayam, cabai, dan kemangi yang membuat cita rasa semakin harum dan nikmat. Pernah membuat ayam rica-rica di rumah? Membuat masakan satu ini dapat kamu jadi menu di siang hari lho.

Jika kamu ingin membuat ayam rica-rica ala rumahan yang mudah dan praktis. Berikut adalah resep dan cara membuat ayam rica-rica kemangi ala rumahan yang pedas dan praktis:

Resep Ayam Rica-rica Kemangi

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam, potong 12 bagian.
  • ½ sdt garam.
  • 1 sdm air jeruk nipis.
  • 100 ml minyak goreng.
  • 2 cm jahe, yang dimemarkan.
  • 10 lembar daun jeruk.
  • 4 batang serai bagian putih.
  • 100 ml air.
  • 1 sdt garam.
  • 3 sdm air jeruk nipis.
  • 50 gr daun kemangi.

Bahan Bumbu Kasar:

  • 10 buah cabai rawit merah.
  • 100 gr bawang merah.
  • 3 siung bawang putih.
  • 150 gr cabai merah.

Cara Membuat Ayam:

  1. Marinasi ayam dengan garam dan air perasan jeruk nipis, tunggu selama 30 menit.
  2. Kemudian siapkan minyak goreng, panaskan dan tumis dengan bumbu kasar, jahe, daun jeruk, dan serai hingga harum.
  3. Lalu masak ayam, aduk semuanya hingga berubah warna lalu tambahkan air serta garam, masak hingga ayam matang.
  4. Beri tambahan air jeruk nipis dan daun kemangi, aduk semuanya hingga merata lalu angkat dan sajikan.

Itulah resep mudah membuat ayam rica-rica daun kemangi ala rumahan yang dapat kamu coba.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading