Sukses

Food

Resep Soft Cookies Simple yang Cocok untuk Hadiah

Fimela.com, Jakarta Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menunjukkan rasa sayangg, salah satunya adalah membuat masakan dengan hasil jerih payah sendiri. Masakan rumahan menjadi favorit banyak orang karena dibuat dengan rasa cinta yang tulus. 

Buat sahabat Fimela yang ingin memberikan hadiah favorit, kali ini Fimela akan memberi resep soft cookies yang bisa dijadikan sebagai hadiah untuk gebetan. Jangan khawatir! Resep ini mudah untuk diikuti dan tetap on budget kok. Yuk, simak resep lengkapnya!

Bahan:

  • 100 gr margarin
  • 80 gr brown sugar
  • 50 gr gula pasir
  • 1 butir telur
  • Ekstrak vanilla
  • 155 gr tepung terigu
  • ½ sdt baking soda
  • ½ sdt baking powder
  • Choco chips

Cara Membuat

  1. Masukkan margarin yang sudah dicairkan, brown sugar, dan gula pasir. Aduk ketiga bahan sampai tercampur. Lalu masukkan telur dan aduk kembali.
  2. Dalam wadah lain, masukkan tepung terigu, baking powder, baking soda, dan ekstrak vanilla. Aduk hingga merata.
  3. Masukkan adonan kering ke dalam adonan basah sambil diayak. Aduk rata menggunakan spatula. 
  4. Tambahkan adonan dengan choco chips sebagai topping. Aduk sampai tercampur rata.
  5. Tutup adonan dengan plastic wrap lalu masukkan ke kulkas selama 30 menit agar cookies menjadi lembut dan fudgy.
  6. Olesi loyang dengan baking paper. 
  7. Jika adonan cookies sudah padat, bentuk adonan seperti bola dan letakkan diatas loyang dengan sedikit berjarak.  Panggang dengan suhu 175 derajat celcius selama 15 menit. 
  8. Soft cookies siap disantap.

Itu dia resep soft cookies yang bisa bikin gebetan jatuh hati. Selain anti ribet, resep ini dijamin bikin nagih. Yuk coba!

Penulis : Auliani Faiziah Haspari

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading