Sukses

Food

Resep Ayam Ungkep Nikmat dan Gurih Ala Rumahan

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ayam ungkep merupakan salah satu pengolahan masakan ayam yang diungkep atau direbus lama menggunakan api kecil, agar bumbu didalamnya lebih meresap saat airnya habis. Ini akan membuat bumbu lebih meresep hingga kedalamnya dan dimasak biasa.

Waktu pengungkepan ayam juga tergantung bagian ayam yang akan dipilih, biasanya dimulai dari 30 menit hingga 60 menit lamanya. Selain itu ayam ungkep yang sudah dibumbu, akan mempermudah banyak orang saat ingin memasak ayam tidak perlu repot karena hanya tinggal digoreng saja.

Ternyata ayam ungkep dengan bumbu dapat tahan di kulkas selama 2 hari dan di dalam freezer selama 6 bulan. Pernah membuat ayam ungkep di rumah? Ini dia resep mudah membuat ayam ungkep yang nikmat dan gurih:

Resep Ayam Ungkep

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam, potong menjadi 8 bagian.
  • 1 sdt garam.
  • 2 sdm air asam jawa.
  • 4 sdm minyak goreng.
  • 2 batang serai.
  • 4 sdm lengkuas.
  • 6 lembar daun jeruk.
  • 2 lembar daun salam.
  • 700 ml air.

Bahan Bumbu Halus:

  • 12 butir bawang merah.
  • 6 siung bawang putih.
  • 4 butir kemiri.
  • 4 cm kunyit.
  • 2 cm jahe.
  • 1 sdt ketumbar.
  • ½ sdt merica bubuk.
  • ¾ sdt garam.

Cara Membuat Ayam Ungkep:

  1. Langkah pertama marinasi ayam dengan garam dan air asam jawa, diamkan selama 60 menit di kulkas.
  2. Siapkan wajan, panaskan minyak lalu tumis semua bumbu halus, serai, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam hingga harum.
  3. Lalu tambahkan ayam dan aduk hingga ayam berubah warna.
  4. Tuang air, aduk hingga merata. Lalu masak dengan api kecil, sesekali aduk hingga cairan mengering. Angkat dan sajikan serta goreng hingga kecokelatan.
  5. Ayam ungkep siap disajikan selagi hangat.

Itulah, resep mudah membuat ayam ungkep ala rumahan yang dapat kamu coba dirumah.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading