Fimela.com, Jakarta Ingin membiat camilan untuk anak di rumah? Yuk, cobain resep cilung dari FIMELA berikut ini, dijamin anak-anak pasti menyukainya. Simak dan dapatkan resepnya di bawah ini.
Bahan:
- 3 butir telur
- 70 gr tepung tapioka
- 160 ml air
- ½ sdt bubuk bawang
- Lada secukupnya
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- Bubuk cabai
Advertisement
Cara Membuat:
- Campurkan tepung tapioka dengan bumbu seperti bawang putih bubuk, lada, garam, penyedap rasa dan air. Aduk sampai rata.
- Kocok lepas telur di wadah berbeda.
- Panaskan teflon, beri sedikit minyak dan gunakan api sedang.
- Ambil 1 sdm telur, tuangkan dalam loyang. Kemudian tambahkan 1 sendok sayur adonan tepung tapioka.
- Gulung-gulung cilung menggunakan tusukan sate. Lakukan pada adonan yang masih tersisa.
- Nah setelah matang, langsung gulung-gulung cilung pada bubuk cabai jika suka pedas.
Selamat mencoba dan semoga suka!