Fimela.com, Jakarta Makanan yang terdapat keju dianggap sebagai salah satu masakan kekinian, entah apapun makanannya. Selain itu banyak sekali masakan yang terdapat keju, mulai dari keju parut hingga keju leleh mozzarella.
Keju mozzarella sendiri juga dimanfaatkan sebagai bahan tambahan maupun isian pada topping makanan lainnya, selain itu juga banyak yang menyukai keju satu ini. Pernah mencoba ayam dengan tambahan keju? Mungkin masakan satu ini akan sangat unik.
Apalagi jika kamu menggunakan ayam gepuk dengan tambahan keju, rasa yang pedas dari ayam sendiri dicampur gurihnya keju mozzarella. Membuat ayam gepuk mozzarella sendiri cukup mudah lho, berikut resep dan cara membuat ayam gepuk keju mozzarella:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Resep Ayam gepuk Mozarella
Bahan-bahan:
- 125 gr filler dada ayam.
- 1 sdm jeruk nipis.
- 2 siung bawang putih.
- 1 sdt merica putih bubuk.
- 1 sdt garam.
- 300 gr tepung terigu.
- 150 gr tepung beras.
- 1 sdt cabai merah bubuk.
- 3 butir telur.
- 200 gr keju mozzarella.
Bahan Sambal:
- 12 siung bawang putih.
- 6 buah cabai rawit merah.
- 30 gr kacang tanah.
- 1 sdt kaldu ayam bubuk.
- 2 sdm minyak goreng.
Cara Membuat Ayam Gepuk:
- Langkah pertama marinasi ayam fillet terlebih dahulu dengan jeruk nipis, bawang putih cincang, merica, dan garam. Diamkan selama 25 menit dan sisihkan.
- Siapkan mangkuk, masukkan bumbu tepung seperti tepung terigu, tepung beras, dan cabai merah bubuk.
- Kemudain lumuri ayam yang sudah dimarinasi dengan tepung, balur dengan telur, dan lumuri kembali dengan tepung.
- Lalu panaskan minyak, goreng daging ayam hingga matang, angkat lalu tiriskan.
- Membuat sambal, ulek atau haluskan semua bahan sambal dan tuang minyak sedikit aduk hingga merata.
- Letakkan daging ayam ke dalam cobek, geprek dengan sambal dan taruh diatas wajan anti lengket, taruh keju diatasnya.
- Kemudian tutup wajan, panggang daging ayam di dalam wajan anti lengket menggunakan api kecil, masak hingga keju meleleh.
- Ayam gepuk mozzarella siap disajikan selagi hangat.
Itulah resep mudah membuat ayam gepuk mozzarella ala rumahan.