Sukses

Food

Resep Mi Soba Kuah

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi1 porsi Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Jika suka makanan Jepang, sebenarnya ada banyak menu yang enak dicoba dibuat sendiri di rumah, salah satunya adalah mi soba kuah. Mi soba kuah cukup mudah dibuat karena bahan-bahannya sederhana. Jika tertarik mencoba, yuk coba simak resepnya!

Bahan:

  • 500 ml air
  • 1 genggam mi soba (bisa basah atau kering)
  • 50 gram bonito flakes
  • 50 gram kombu (rumput laut kelp kering)
  • 5 ekor niboshi (ikan teri kering)
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdt mirin
  • 1 sdt sake (optional)

Bahan pelengkap:

  • tempura udang
  • potongan daun bawang
  • fish cake
  • sawi/wakame rebus secukupnya

Cara membuat:

  1. Buang kepala dan isi perut teri. Cuci bersih. Rebus teri, bonito flakes dan kombu dengan air hingga mendidih. 
  2. Masukkan kecap asin, mirin dan sake. Masak hingga kuahnya gurih dan rasanya menyatu.
  3. Angkat dan saring air rebusan ke wadah lain, ini yang jadi air kaldu soba.
  4. Rebus mi soba hingga matang. Tiriskan ke dalam mangkuk.
  5. Tuang air kaldu soba ke dalam mi secukupnya. Sajikan dengan tempura, potongan daun bawang, fish cake dan sawi/wakame rebus sebagai topping.

Nikmati mi soba kuah selagi hangat. Jika suka, bisa tambahkan sendiri cabai rawit atau cabai bubuk.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading