Sukses

Food

Resep Genjer Tauco Pedas

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi1 porsi Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Bagi yang bosan makan sayur kangkung, pokcoy, sawi, atau bayam, mungkin tertarik mencoba mengolah sayur genjer. Mungkin jenis sayur ini kurang populer, namun rasanya enak dan unik. Dimasak dengan tauco akan semakin menambah rasa nikmat. Jika tertarik membuat sayur genjer tauco pedas, ini dia resepnya.

Bahan:

  • 1-2 ikat genjer
  • 2 sdm tauco manis

Bumbu:

  • 3 buah cabai merah
  • 10 buah cabe rawit
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah tomat kecil
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas geprek
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong-potong genjer, cuci bersih. Rebus air hingga mendidih, siram genjer dengan air panas dan aduk sesekali hingga genjer agak layu. Tiriskan. 
  2. Iris tipis bawang putih, bawang merah, cabai dan tomat.
  3. Panaskan minyak secukupnya, tumis hingga harum. Masukkan tauco, daun salam dan lengkuas, masak bumbu hingga matang. 
  4. Masukkan genjer, tumis hingga layu. Tuang air jika terlalu garing. 
  5. Masukkan garam, lada, kaldu bubuk dan gula secukupnya
  6. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.

Genjer tauco pedas siap dinikmati dengan nasi hangat.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading