Sukses

Food

Resep Rice Bowl Kekinian yang Bisa Kamu Coba Buat Sendiri di Rumah

Fimela.com, Jakarta Rice bowl adalah salah satu makanan kekinian yang cukup populer dan disukai banyak orang. Tidak hanya karena rasanya yang enak, namun juga karena penyajiannya yang menarik dan punya banyak variasi. Rice bowl pun bisa jadi ideĀ bekal makananĀ untuk si kecil.

Nah kalau kamu ingin coba membekali si kecil rice bowl namun bingung ingin membuat rice bowl apa, kamu bisa coba simak resep-resep rice bowl berikut ini. Yuk simak dan ikuti resep rice bowl berikut ini yang enak dan bisa bikin si kecil ketagihan.

Resep Rice Bowl Chicken Katsu Curry

Bahan-bahan:

  • 4 buah dada ayam fillet
  • 5 sdm tepung bumbu
  • 50 ml air

Bahan pelapis:

  • 5 sdm tepung bumbu instan
  • 1 butir telur ayam
  • tepung panir secukupnya

Bahan curry:

  • 1 buah wortel
  • 1 buah kentang
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 3 siung bawang putih
  • 4 sdm bumbu kari instan
  • 2 sdm margarin
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdm maizena (larutkan dengan air secukupnya)
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • garam dan air secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci daging ayam hingga bersih. Campurkan tepung bumbu dengan air, lalu rendam daging ayam selama paling tidak 30 menit.
  2. Kocok telur, celupkan ayam lalu gulungkan ke dalam tepung bumbu. Celupkan lagi ke dalam telur lalu gulung merata ke tepung panir.
  3. Panaskan cukup minyak, goreng hingga matang kecoklatan. Tiriskan. Potong-potong kecil wortel dan kentang. Cincang bawang putih dan potong bawang bombay dadu kecil. Tumis hingga layu dan harum, masukkan wortel dan kentang lalu tuang air secukupnya. Masak hingga empuk dan air berkurang.
  4. Tuang bumbu kari, saus tiram, kecap asin, lada bubuk dan margarin, aduk rata hingga tercampur.
  5. Tuang larutan maizena, aduk rata hingga mengental. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.

Resep Rice Bowl Ayam Lada Hitam

Bahan-bahan:

  • 250 g dada ayam fillet
  • 1/2 siung bawang bombay
  • 4 siung bawang putih

Bumbu lada hitam:

  • 1 sdt lada hitam, haluskan
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus blackpepper
  • 1 sdm kecap manis
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • garam dan gula secukupnya
  • air secukupnya

Pelengkap:

  • brokoli, selada dan wortel secukupnya
  • minyak wijen dan garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong-potong dada ayam tipis atau dadu, cuci bersih. Lumuri jeruk nipis atau cuka, diamkan selama 10 menit lalu bilas bersih. Iris tipis bawang bombay dan cincang bawang putih. Tumis keduanya hingga harum dan layu.
  2. Masukkan ayam, tumis hingga berubah warna.Masukkan semua bumbu lada hitam, tuang air hingga merendam ayam. Tutup dan masak selama 10 menit atau hingga bumbu meresap dan ayam matang.
  3. Jika air sudah menyusut, tes rasa. Jika sudah sesuai selera dan ayam sudah matang, angkat.
  4. Potong-potong brokoli dan wortel, rebus hingga matang, tiriskan. Campurkan dengan 1 sdt minyak wijen dan sejumput garam.
  5. Tata nasi putih di mangkuk secukupnya, letakkan selada, lalu sayuran dan ayam lada hitam berdampingan agar terlihat menarik.

Resep Rice Bowl Salted Egg

Bahan-bahan:

  • 200 gram daging ayam cincang
  • 2 sendok teh minyak wijen
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan kecap hoisin
  • 2 sendok teh saus sambal
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 1 porsi nasi putih

Garnish:

  • Wijen tabur
  • Daun bawang

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak wijen di atas teflon dengan api sedang. Tumis bawang bombay selama 1-2 menit.
  2. Masukkan daging ayam, besarkan api kompor. Tumis sampai matang.
  3. Masukkan kecap asin, kecap hoisin dan saus sambal. Aduk sampai seluruh daging ayam terlapisi bumbu dengan rata.
  4. Siapkan nasi di dalam mangkok. Tuangkan daging ayam di atasnya. Taburi dengan wijen dan daun bawang.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading