Sukses

Food

Resep Nasi Goreng Sederhana Cocok untuk Menu Sehari-Hari

0(0)

Waktu Pembuatan15 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Nasi goreng menjadi menu kesukaan oleh hampir semua orang. Rasanya yang lezat, cara membuatnya yang mudah dan cepat, menjadikan menu satu ini sebagai menu andalan sehari-hari. Nasi goreng juga sering dibuat di pagi hari sebagai menu sarapan.

Bicara mengenai nasi goreng, kali ini Fimela memiliki resep nasi goreng sederhana yang cocok untuk menu sehari-hari. Yuk, simak resepnya dan buat juga di rumah.

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 1 piring nasi penuh
  • 2 butir telur
  • 5 lembar daun sawi
  • 2 buah sosis, iris bulat
  • Minyak goreng, secukupnya

Bumbu Halus

  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir bawang merah
  • 7 buah cabai rawit
  • Garam, gula dan penyedap (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Potong daun sawi kecil-kecil sesuai selera. Cuci bersih. 
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Sisihkan di tepi wajan. 
  3. Masukkan telur ke dalam wajan, masak orak-arik. 
  4. Tambahkan daun sawi dan sosis, kemudian aduk rata bersama terlu serta bumbu. 
  5. Masukkan nasi, aduk rata dan masak dengan api kecil hingga matang serta bumbu merata. 
  6. Koreksi rasa, angkat kemudian sajikan nasi goreng sederhana ini. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga suka. 

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading