Sukses

Food

Resep Cornflakes Cookies yang Renyah dan Praktis

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Cookies sendiri identik dengan rasa yang manis dan renyah, camilan satu ini sering disebut sebagai biscuit karena memiliki raya yang renyah dan bertekstur. Camilan satu ini biasanya dipanggang atau dimasak agar bertekstur dan renyah saat dikunyah,

Ada banyak jenis cookies yang mungkin pernah kamu tahu, selain itu biasanya rasa dari cookies akan bervariasi mulai dari cokelat, keju, red velvet, hingga cornflakes. Cornflakes sendiri merupakan salah satu kue kering yang terbuat dari sereal jagung, bisanya sering dibuat sebagai sarapan dengan tambahkan susu.

Ternyata cookies ada yang rasanya cornflakes lho! Camilan satu ini sangat terkenal dan sering disajikan diberbagai acara besar. Pernah membuat cookies cornflakes? Berikut beberapa resep dan cara membuat cornflakes cookies yang mudah dan dapat kamu coba:

Resep Cornflakes Cookies

Bahan-bahan:

  • 200 gr butter.
  • 200 gr margarin.
  • 200 gr gula halus.
  • 2 kuning telur.
  • ½ sdt vanilli.

Bahan Tepung:

  • 350 gr tepung protein rendah.
  • 20 gr tepung maizena.
  • 30 gr susu bubuk.
  • 200 gr cornflakes.

Cara Membuat:

  1. Langlah pertama mixer butter margarin, gula halus, kuning telur, dan vanili hingga menggental dan berwarna putih.
  2. Kemudian tambahkan adonan tepung secara perlahan, aduk hingga merata.
  3. Masukkan cornflakes, aduk hingga merata.
  4. Lalu bentuk adonan, dengan mengambil sedikit adonan pada sendok makan dan taruh pada loyang.
  5. Beri jarak di loyang yang sudah diolesi dengan margarin.
  6. Panggang dengan suhu 150 derajat celcius selama 20 menit. Cornflakes cookies siap disajikan selagi hangat.

Itulah cara membuat corndlakes cookies yang mudah dan praktis, sangat mudah bukan membuat camilan satu ini?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading