Sukses

Food

Resep Donat Mini Tanpa Diuleni yang Lembut dan Empuk

0(0)

Waktu Pembuatan60 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat donat mini tanpa diuleni? Yuk, cobain resep dari FIMELA resep membuat donat mini simpel tanpa diuleni, dijamin, bikin nagih. Simak selengkapnya di bawah ini.

Bahan:

  • 250 gr tepung terigu protein tinggi
  • 1/2 sdm ragi instan
  • 1,5 sdm gula pasir
  • 2 butir kuning telur
  • 125 ml susu cair dingin
  • 1 sdm butter
  • 1/4 sdt garam

Topping:

  • Gula halus
  • Cokelat

Cara Membuat:

  1. Masukkan tepung terigu, gula pasir, ragi instan, kuning telur, dan susu cair ke dalam wadah, aduk rata sekitar 1 menit. Lalu masukkan butter dan garam, aduk lagi hingga tercampur rata menggunakan mixer sekitar 1 menit, lalu keluarkan adonan, bentuk bulat. diamkan adonan sekitar 30 sampai 45 menit sampai mengembang.
  2. Setelah itu, kempiskan adonan, lalu timbang, bagi adonan dengan berat masing-masing kurang lebih 25 gram atau sesuai selera, bentuk bulat, biarkan sampai mengembang ringan.
  3. Panaskan minyak secukupnya, lalu goreng donat dengan api sedang cenderung kecil. Cukup membalik donat 1 kali selama menggoreng supaya donat tidak berminyak.
  4. Tunggu sampai donat benar-benar dingin baru diberi topping sesuai selera. Donat mini siap disajikan.

Selamat mencoba dan semoga suka!

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading